Lorenzo Tak Segan Jika Harus Bertarung dengan Marquez
Berita MotoGP: Jorge Lorenzo mengaku tak akan segan jika harus bersaing dengan rekan setimnya di Honda, Marc Marquez. Kendati demikian ia berharap pertarungan tersebut secara sehat dan hanya terjadi di dalam lintasan.
Kedatangan Jorge Lorenzo ke tim Repsol Honda membuat banyak pihak mengkhawatirkan hubungannya dengan Marc Marquez. Mereka yakin hubungan antara dua juara dunia tersebut bakal memanas lantaran keduanya sama-sama memiliki ambisi yang besar untuk menjadi pebalap terbaik.
Sebelumnya, Lorenzo menyatakan bahwa hubungannya dengan Marquez akan berjalan dengan baik. Kendati demikian, kini pebalap berjuluk X-Fuera itu berpendapat kalau satu atau dua gesekan bisa saja terjadi karena mereka bersaing di dalam sebuah kejuaraan.
Lorenzo pun kembali mengungkapkan pernyataan kontroversial yang menyebut bahwa dirinya tidak harus berteman dengan Marquez hanya karena mereka berada di tim yang sama.
Namun X-Fuera tentu tidak bermaksud untuk membuat permusuhan dengan Marquez. Hanya saja ia tidak ingin banyak orang yang salah paham dengan statusnya saat ini, yang seolah-olah selalu memiliki hubungan baik dengan Marquez tanpa ada masalah apa pun.
Akan tetapi, Lorenzo menjelaskan jika rivalitasnya dengan Marquez merupakan persaingan yang sehat dan positif.
“Tentu saja gesekan bisa terjadi di antara Marc dan saya, namun itu adalah bagian dari pertarungan kompetitif dan sangat normal,” ungkap Lorenzo kepada Speedweek.
“Kami tidak harus harus berteman - dia memiliki orang-orangnya sendiri, maksud saya. Kami juga bersaing dalam satu kejuaraan.”
“Tentu saja, kami berbagi garasi dan bagian dari tim dan mencoba membawa tim ke depan dengan berbagi informasi.”
“Tapi pada akhirnya, ketika kita di lintasan, itu merupakan pertarungan satu orang. Saya ingin mengalahkan semua 22 lawan yang menghadapi saya - termasuk rekan satu tim saya. Tapi hubungan kami berdua dalam tim adalah 90% positif,” jelas Lorenzo.
Artikel Tag: Jorge Lorenzo, MotoGP 2019, Honda, Marc Marquez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/lorenzo-tak-segan-jika-harus-bertarung-dengan-marquez
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini