Libur Paruh Musim, Ini Cara Marquez Habiskan Liburan.
Rider kebanggaan Repsol Honda, Marc Marquez, punya cara tersendiri dalam menikmati libur paruh musim. Ketatnya persaingan di MotoGP 2015 rupanya membuat juara dunia 2013 dan 2014 itu rindu suasana tenang. The Baby Alienlebih memilih menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat.
Bagi Marquez, libur impian yang ia dambakan bukanlah plesiran atau jalan-jalan ke tempat tertentu. Apalagi, dirinya sebenarnya sudah berkeliling dari satu negara ke negara lain saat kompetisi sedang berjalan.
"Saat libur paruh musim datang, yang benar-benar saya inginkan hanyalah mendapatkan ketenangan dan bergembira dengan orang terdekat. Ya, bukan pergi jauh atau ke negara baru yang belum Anda kunjungi," ungkap Marquez, disadur dari P&H Motorcycles.
Ditambahkan rider 22 tahun itu, saat jeda paruh musim merupakan waktu yang berharga baginya. Karena bagi Marquez, bercengkrama dengan keluarga dan tercinta adalah momen yang langka.
"Kompetisi MotoGP menuntut banyak hal, sedangkan banyak orang tercinta juga butuh perhatian. Sekarang, menghabiskan waktu bersama keluarga adalah momen yang sangat sulit untuk didapat. Saya lebih suka menghabiskan waktu libur paruh musim di kampung halaman saya, yaitu Katalunya," jelas rider yang juga pernah merajai kelas 125cc dan Moto2 itu
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/libur-paruh-musim-ini-cara-marquez-habiskan-liburan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini