Jelang GP Argentina, Marquez Mulai Waspadai Rossi
Berita MotoGP : Pebalap Repsol Honda yaitu Marc Marquez mengakui jika dirinya tidak ingin meremehkan siapapun menjelang balapan di GP Argentina. Meski meraih pole position, Marquez juga menganggap semua lawannya sebagai ancaman khususnya Valentino Rossi.
Marquez menyebutkan jika Rossi memiliki track record yang cukup bagus di Sirkuit Termas de Rio Hondo. Terlebih lagi, Marquez juga kerap terlibat dengan persaingan panas dengan Rossi di sirkuit yang sama. Tercatat, keduanya sempat mengalami insiden di tahun 2015 dan 2018 silam. Meski menganggap Rossi sebagai ancaman terbesar, Marquez juga tidak ingin menganggap remeh pebalap-pebalap top lainnya. Nama-nama seperti Andrea Dovizioso, Maverick Vinales dan Cal Crutchlow juga menjadi ketakutan tersendiri bagi Marquez. Akan tetapi, Rossi dianggap memiliki porsi yang paling besar.
“Di kondisi trek yang kering kami memiliki lebih banyak usaha, kami tahu bahwa Ducati dan Yamaha akan kuat, tetapi kami melakukan strategi yang baik dan saya senang telah meraih pole position. Valentino adalah yang saya pikir memiliki sesuatu yang lebih untuk diperjuangkan demi kemenangan dan itu akan menjadi balapan yang bagus. Vinales, Dovizioso, Crutchlow juga bisa mengancam di belakang,” ucap Marquez.
“Setelah masalah yang saya miliki di FP4, saya melakukan kualifikasi dengan satu motor, tetapi strateginya berbeda. Saya berjuang sedikit lebih banyak dengan ban terakhir karena bagian depannya sudah agak terbatas. Saya senang dengan bagaimana semuanya berjalan. Pada level langkah kami sangat cepat ,” tukasnya.
Artikel Tag: MotoGP 2019, Monster Energy Yamaha, repsol honda, Valentino Rossi, Marc Marquez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/jelang-gp-argentina-marquez-mulai-waspadai-rossi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini