Lewis Hamilton Berpeluang Kalahkan Verstappen di Dua Race Tersisa

Penulis: Abdi Ardiansyah
Rabu 24 Nov 2021, 23:20 WIB
Lewis Hamilton, Max Verstappen

Lewis Hamilton dan Max Verstappen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Eks pebalap F1, Mika Hakkinen, menyebut Lewis Hamilton berpeluang untuk memenangkan pertarungan dengan Max Verstappen di dua balapan yang tersisa musim ini.

Seusai merebut podium utama di seri GP Meksiko, Max Verstappen terlihat makin kokoh di puncak klasemen pebalap. Ia unggul hingga 19 poin atas rival utamanya dalam perebutan titel juara, Lewis Hamilton, yang berada di peringkat kedua.

Namun, semua berubah 180 derajat di GP Brasil dan GP Qatar. Hamilton berhasil memenangkan balapan di Interlagos dan Losail sehingga mampu memangkas jarak dengan Verstappen menjadi delapan poin saja.

Kendati masih bertengger di peringkat kedua klasemen, banyak yang meyakini Hamilton berpeluang besar untuk mengalahkan Verstappen di dua balapan tersisa, GP Arab Saudi (5 Desember) dan GP Abu Dhabi (12 Desember).

Pergantian komponen Internal Combustion Engine (ICE) pada seri GP Brasil memang berpengaruh signifikan terhadap performa mobil Mercedes F1 W12 milik Hamilton. Tetapi ia dijatuhi penalti penurunan grid sebanyak lima posisi karena hal tersebut.

Belum lagi protes yang diajukan oleh Red Bull Racing terkait Drag Reduction System (DRS) pada sayap belakang mobil yang membuka terlalu lebar (dari batas 85 mm) saat diaktifkan. Alhasil, Hamilton terpaksa start dari posisi paling buncit di Sprint Race GP Brasil.

Juara dunia tujuh kali itu berhasil finis kelima di balapan Sprint Race. Ia seharusnya start dari grid kelima pada perlombaan utama. Tetapi karena mendapat penalti grid, ia pun memulai balapan dari grid ke-10.

Selain karena performa mobil dan strategi, skill balap dan kematangan mental menjadi faktor kesuksesan Lewis Hamilton di GP Brasil. Performa impresifnya pun berlanjut di Losail dan kembali menang telak atas Max Verstappen.

Melihat pengalaman yang dimiliki Hamilton dan kondisi mobilnya saat ini, eks pebalap F1, Mika Hakkinen, lantas menyebut posisi pebalap asal Inggris tersebut saat ini lebih menguntungkan dibanding Verstappen.

Pria asal Finlandia itu pun memakai istilah dalam olahraga tenis untuk menggambarkan keunggulan Hamilton saat ini atas sang rival.

“Jika Formula 1 diibaratkan permainan tenis, bisa saya bilang situasi saat ini adalah advantage Hamilton setelah dominasinya di Brasil dan Qatar,” kata Hakkinen dikutip dari Motorsport.com.

“Meskipun Max Verstappen masih memimpin klasemen dengan delapan poin, Mercedes merespons dengan menurunkan mobil yang mampu membantunya bertarung sangat ketat untuk mempertahankan gelarnya,” ia menjelaskan.

Di GP Qatar, Hamilton benar-benar mapu mengontrol penuh akhir pekan di Losail dengan tampil cepat di sesi kualifikasi meski tak sebaik saat balapan di Interlagos.

“Tetapi, tikungan-tikungan cepat di Losail membuat mobil Hamilton jauh lebih baik daripada rivalnya di Red Bull Racing,” ucap Hakkinen.

Artikel Tag: Lewis Hamilton, Max Verstappen, F1 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/lewis-hamilton-berpeluang-kalahkan-verstappen-di-dua-race-tersisa
604  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini