Berita F1: Bagaimana Masa Depan Sergio Perez di F1?
Ligaolahraga – Sergio Perez mengatakan rencananya untuk menggunakan liburan musim panas ini untuk memikirkan keputusannya tentang masa depan panjangnya di dunia F1. Force India telah mengonfirmasi akan memperpanjang kontraknya setidaknya dua tahun ke depan. Atau, Perez lebih suka bergabung dengan Ferrari musim depan?
Pebalap berdarah Meksiko itu memang digadang-gadang akan beralih ke Ferrari musim depan. Tetapi itu tak lagi mungkin, setelah tim Maranello mengumumkan bahwa Kimi Raikkonen akan tetap bertahan bersama Ferrari.
Artinya, Perez harus menunggu hingga musim 2018 untuk bergabung dengan tim papan atas.
“Saya telah mengatakannya sebelumnya, bahwa saya belum memiliki keputusan tentang ke mana masa depan saya,” ungkap Perez. “Saya akan mengambil beberapa waktu untuk memikirkannya pada liburan musim panas ini.”
“Sekarang, musim sangat intens sehingga saya tak ingin membuang waktu dan energy. Saya ingin mengeluarkan segenap kemampuan saya untuk tim, karena kami akan menghadapi kalender pertandingan yang penting dengan tiga balapan selama empat minggu ke depan.”
“Itu adalah tujuan utama saya untuk mengerahkan seluruh kemampuan saya. Karena pada tiga balapan berikutnya ada banyak poin yang bisa diambil. Setelah itu, baru saya akan duduk bersama orang-orang saya untuk membicarakan soal masa depan saya di F1.”
Saat ditanyai mengenai kabar Raikkonen yang tetap bersama Ferrari, ini jawaban Perez: “Saya selalu mengatakan baha saya belum pernah ada pembicaraan dengan Ferrari. Saya kira mereka juga mencari peluang terbaik untuk meraih gelar juara, karena Ferrari adalah tim besar dan mereka mampu bersaing untuk meraih juara.”
“Mereka memilih pebalapnya, jadi semoga beruntung. Tak ada hal yang berubah untuk saya.”
Kabar Perez akan direkrut Ferrari, memang cukup beralasan. Pasalnya, ia berhasil meraih dua podium musim ini. Sehingga masa depannya di F1, ditambah lagi usianya yang baru menginjak 26 tahun, sepertinya F1 akan masih membutuhkan sosok Perez.
Artikel Tag: f1, Berita F1, f1 news, Force India, british gp, GP Inggris, Silverstone, Sergio Perez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-bagaimana-masa-depan-sergio-perez-di-f1
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini