Ungkapan Terima Kasih Cristiano Ronaldo Usai Dapatkan Tepuk Tangan dari Pendukung Juventus

Penulis: Rei Darius
Rabu 04 Apr 2018, 15:15 WIB
Ungkapan Terima Kasih Cristiano Ronaldo Usai Dapatkan Tepuk Tangan dari Pendukung Juventus

Ronaldo berterima kasih kepada pendukung Juventus (Image: UEFA Champions League)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Cristiano Ronaldo ucapkan terima kasih kepada para pendukung Juventus karena memberikannya tepuk tangan usai mencetak gol akrobatik untuk membawa Real Madrid menang dengan skor 3-0 di leg pertama perempatfinal Liga Champions.

Sang juara Liga Champions dua kali itu sudah menapaki satu kakinya di babak semifinal berkat Ronaldo yang mencetak dua gol melawan 10 orang pemain Il Bianconeri di hari Selasa (3/4) malam kemarin waktu setempat.

Setelah mencetak gol pembuka dalam waktu hanya tiga menit, Ronaldo melakukan sepakan jungkir balik di babak kedua dan sang peraih lima penghargaan Ballon d'Or itu mendapatkan standing ovation dari publik Turin.

"Itu adalah momen yang sangat luar biasa," ucap sang pemain mega bintang asal Portugal berusia 33 tahun itu kepada situs resmi UEFA. "Saya harus berterima kasih, Grazie, kepada semua pendukung Juventus. Yang mereka lakukan untuk saya begitu menakjubkan. Itu tidak pernah terjadi dalam karier saya sejauh ini namun saya sangat bahagia."

Dua golnya menjadi catatan ke-39 di semua ajang sepanjang musim ini, sebuah rekor yang tidak disamakan oleh siapapun di lima liga terbaik Eropa dan yang menakjubkan adalah 22 di antaranya diciptakan oleh Ronaldo sejak pergantian tahun.

Lebih menakjubkannya lagi, catatan secara keseluruhan sang pemain asal Portugal di Liga Champions pada babak delapan besar membuatnya sukses mengoleksi 21 gol di babak perempatfinal, jumlah yang sama dengan yang dikumpulkan oleh Juve pada babak yang sama sepanjang masa.

Ronaldo sendiri sudah menjalani musim ini sebagai pemain yang paling subur dan berada dalam jalur yang tepat untuk merengkuh gelar topskor Liga Champions untuk ketujuh kalinya sepanjang kariernya.

Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Real Madrid, Juventus, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ungkapan-terima-kasih-cristiano-ronaldo-usai-dapatkan-tepuk-tangan-dari-pendukung-juventus
3703  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini