Ungkap Posisi Favorit, Paqueta Akui Terpenjara Dilatih Giampaolo

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 02 Nov 2019, 19:45 WIB
Ungkap Posisi Favorit, Paqueta Akui Terpenjara Dilatih Giampaolo

Lucas Paqueta (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang AC Milan Lucas Paqueta mengungkapkan bahwa ia merasa tidak memiliki kebebasan di bawah arahan Marco Giampaolo sembari mengungkapkan posisi favoritnya.

Giampaolo hanya mampu bertahan selama 111 hari menukangi Rossoneri dan akhirnya dipecat setelah klub mengalami empat kekalahan dalam tujuh pertandingan pertama Serie A musim ini.

Sebagian besar waktu pramusim Milan difokuskan pada penerapan sistem 4-3-1-2 yang membuat Suso bermain sebagai trequartista dan Paqueta dipasang sebagai mezz'ala kiri.

Kendati demikian, Stefano Pioli ditunjuk sebagai suksesor Giampaolo, dan Paqueta pun mengungkapkan ketidaknyamanannya saat diasuh eks bos Sampdoria.

"Mantan pelatih lebih taktis. Saya lebih terpenjara, saya harus tetap sedikit di belakang dan terbatas dalam bergerak," ungkap pemain internasional Brazil tersebut kepada Sport Mediaset.

"Dengan Pioli saya merasa lebih baik. Saya selalu menjadi pemain yang suka bersentuhan dengan bola dan menyerang, dan kini saya memiliki kebebasan ini untuk menyesuaikan diri dan lebih dekat dengan gawang yang tidak saya miliki sebelumnya, saya merasa jauh lebih nyaman dan merasakan kepercayaan dari pelatih yang mengizinkan saya mengambil sedikit lebih banyak risiko untuk memenangkan pertandingan.

"Saya suka bermain sebagai seorang gelandang tengah, bahkan sebagai playmaker seperti yang Anda katakan. Kendati demikian, kenyataannya, saya suka bermain di tempat yang saya memiliki lebih banyak kebebasan, sisanya sama bagi saya.

"Saya senang bermain bebas tanpa melupakan tanggung jawab yang saya miliki di lapangan, penting untuk menunjukkan sepak bola saya."

Artikel Tag: Lucas Paqueta, Marco Giampaolo, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ungkap-posisi-favorit-paqueta-akui-terpenjara-dilatih-giampaolo
3523  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini