Tertarik pada Joshua Zirkzee, VfB Stuttgart Mulai Kontak Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
Jumat 12 Agu 2022, 07:00 WIB
Bayern Munich

Joshua Zirkzee (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Masa depan Joshua Zirkzee bersama Bayern Munich masih mengambang, terutama setelah kedatangan Sadio Mane dan Mathys Tel di Allianz Arena pada musim panas tahun ini. Petinggi Bayern sempat menjanjikannya menit bermain, namun melihat peta persaingan di lini depan membuat peluang bermain Zirkzee pada musim 2022/23 kian menipis.

Oleh sebab itu, pemain asal Belanda tersebut mulai melihat peluang untuk bermain di tim lain. Setelah menjadi pemain utama selama menjalani masa peminjaman bersama Anderlecht di musim lalu, Joshua Zirkzee tak lagi bersedia hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Ia ingin mendapat menit bermain secara reguler seperti musim 2021/22 lalu bersama Anderlecht.

Fakta itu membuat beberapa klub mulai coba menggoda Joshua Zirkzee, karena mereka menyadari bahwa peluangnya menjadi pemain reguler di lini depan Bayern Munich cukup tipis. Kabar terbaru dari Sky Germany menyebutkan bahwa VfB Stuttgart kini telah menghubungi langsung Die Bavarian untuk menanyakan peluang transfer Zirkzee di musim panas tahun ini.

VfB Stuttgart mulai berburu striker karena Sasa Kalajdzic terus dihubung-hubungkan dengan klub lain, tak terkecuali Bayern Munich. Akan tetapi, Stuttgart tak bisa mengajukan pertukaran pemain antara Kalajdzic dan Zirkzee, karena Bayern ternyata tak pernah benar-benar menginginkan Kalajdzic, dengan kata lain ketertarikan Die Bavarian kepadanya hanya sekedar rumor.

Dikutip dari laman Football Oranje, Bayern akan bersedia melepas Zirkzee dengan nilai transfer sebesar 20 juta euro. Namun, klub besutan Julian Nagelsmann itu juga ingin memasukkan klausul pembelian kembali ke dalam dokumen transfer Zirkzee.

Artikel Tag: Bayern Munich, vfb stuttgart, joshua zirkzee

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tertarik-pada-joshua-zirkzee-vfb-stuttgart-mulai-kontak-bayern-munich
1497  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini