Solskjaer Berharap Cedera Sanchez Tak Parah

Penulis: Demos Why
Senin 04 Mar 2019, 08:02 WIB
Solskjaer Berharap Cedera Sanchez Tak Parah

Alexis Sanchez (Reuters)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, berharap cedera yang membekap Alexis Sanchez pada akhir pekan lalu tak parah. Sanchez sendiri diperkirakan dibekap cedera ligamen lutut.

Kemenangan 3-2 Manchester United atas Southampton pada akhir pekan lalu harus ditebus dengan cederanya Sanchez. Pada laga tersebut, pemain asal Chile itu tampil sebagai starter namun hanya bisa bermain hingga menit ke-52 lantaran cedera yang membekapnya. Sebagai gantinya, Solskjaer memasukkan Dalot dan langsung mengubah jalannya laga.

Terkait cederanya Sanchez, Ole berharap cedera yang membekapnya kini tidak terlalu parah. Pelatih asal Norwegia itu memperkirakan jika Sanchez kali ini dibekap cedera ligamen lutut kendati masih menunggu hasil pemindaian yang akan dilakukan oleh tim medis MU pada hari ini.

"Kami belum tahu [soal cedera Sanchez]," ujar Solskjaer dikutip dari Goal.

"Dia mengalami benturan pada lututnya. Itu mungkin saja bagian ligamen. Kami akan melakukan pemindaian esok hari."

"Mudah-mudahan itu tidak terlalu buruk namun kami tidak tahu sampai pemindaian itu dilakukan. Tentu saja, kami harus menunggu sampai itu tiba," pungkasnya.

Cederanya Sanchez sendiri menambah panjang daftar pemain MU yang berurusan dengan ruang perawatan. Sebelumnya beberapa penggawa Setan Merah lainnya seperti Ander Herrera, Jesse Lingard, Juan Mata (semuanya hamstring), Nemanja Matic, Antonio Valencia (keduanya otot), Phil Jones (sakit), Anthony Martial (kunci paha) dan Matteo Darmian (knock).

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Alexis Sanchez, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/solskjaer-berharap-cedera-sanchez-tak-parah
560  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini