Saddam Emiruddin Dipanggil Timnas Senior, Ini Pesan Manajer PSS Sleman

Penulis: Dayat Huri
Rabu 28 Apr 2021, 12:15 WIB
Penyerang muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar

Penyerang muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar/foto dok PSS Sleman

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Penampilan apiknya di turnamen pramusim Piala Menpora 2021 mampu mengantarkan penyerang muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar untuk bergabung dengan timnas Indonesia senior yang akan melakoni pemusatan latihan (TC) untuk persiapan menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2022 grup D di Uni Emirat Arab (UEA).

Mengetahui perihal pemanggilan dirinya dari manajemen Super Elang Jawa, penyerang 19 tahun itu mengaku siap memberikan penampilan terbaiknya. Meski baru saja merampungkan tugas di Piala Menpora, ia tetap bersemangat untuk menjalankan tugas membela negara di pentas internasional.

"Alhamdulillah saya bersyukur sekali dipanggil lagi sama coach Shin Tae-yong, suatu kebangaan buat saya. Saya ingin menampilkan yang terbaik dan maksimal, untuk PSS dan tentunya timnas," kata Saddam Emiruddin seperti dilansir laman resmi klub.

Manajemen dan tim pelatih PSS Sleman sendiri memang memprediksi bahwa penyerang mudanya itu akan mendapat panggilan untuk bergabung dengan TC timnas Indonesia. Penampilan yang cukup baik di Piala Menpora 2021 dengan torehan dua gol dan ikut membantu tim merebut peringkat ketiga pada turnamen pramusim itu jadi salah satu faktor pendorongnya.

"Dari tim manajemen dan pelatih memang sudah berharap Saddam akan dipanggil timnas. Karena kita lihat selama ini prestasi Saddam di Piala Menpora cukup bagus dan peningkatannya juga signifikan," kata Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando.

Kepada Saddam Emiruddin ia berpesan agar sang pemain selalu bekerja keras di setiap sesi latihan dan pertandingan untuk dapat membawa timnas Indonesia meraih prestasi terbaik. "Hal yang terpenting dia bisa konsisten," jelasnya.

Skuat Garuda sendiri menyisakan tiga pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia 2022, yaitu menghadapi Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni) dan UAE pada 11 Juni 2021. Sebelum pertandingan itu, mereka dijadwalkan melakoni laga uji coba kontra Afghanistan (25 Juni) dan Oman (29 Juni).

Artikel Tag: saddam emiruddin, PSS Sleman, timnas Indonesia, Piala Menpora

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/saddam-emiruddin-dipanggil-timnas-senior-ini-pesan-manajer-pss-sleman
2100  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini