Rodgers Berharap Jonny Evans Bisa Main Saat Hadapi Watford
Berita Liga Inggris: Bos Leicester Brendan Rodgers berharap Jonny Evans akan sepenuhnya fit untuk siap bermain dan tampil menghadapi Watford.
Bek asal Irlandia Utara itu ditarik keluar lapangan dari kemenangan 3-1 yang diraih Leicester di Liga Europa pada Kamis (25/11) atas Legia Warsawa, Evans ditarik keluar setelah pemanasan karena masalah paha.
Daniel Amartey ditugaskan untuk menggantikan mantan bek Manchester United itu, sementara Jamie Vardy yang diistirahatkan akan kembali bermain akhir pekan ini. Youri Tielemans (betis), Ricardo Pereira (hamstring), James Justin (lutut) dan Wesley Fofana (patah kaki) masih akan tetap absen untuk tim asuhan Rodgers di laga akhir pekan ini.
Duo Watford, Ismaila Sarr (lutut) dan Nicolas Nkoulou (hamstring) juga dipastikan absen dalam laga tandang ke Stadion King Power setelah mengalami cedera dalam kemenangan 4-1 akhir pekan lalu atas Manchester United.
Juraj Kucka kembali bisa dimainkan, setelah menjalani larangan satu pertandingan, sementara bek Christian Kabasele (hamstring) sudah bisa kembali berlatih tetapi tidak diharapkan untuk tampil melawan The Foxes.
Ken Sema (lutut), Francisco Sierralta (hamstring), Kwadwo Baah (pergelangan kaki) dan Peter Etebo (quad) tetap absen untuk The Hornets.
Skuat sementara Leicester: Schmeichel, Ward, Jakupovic, Castagne, Thomas, Bertrand, Soyuncu, Nelson, Evans, Amartey, Vestergaard, Ndidi, Daley-Campbell, Choudhury, Dewsbury-Hall, Soumare, Maddison, Albrighton, Barnes, Marcal-Madivadua, Lookman, Vardy, Perez, Iheanacho, Daka.
Skuat sementara Watford: Foster, Bachmann, Masina, Cathcart, Femenia, Ngakia, Rose, Troost-Ekong, Louza, Gosling, Tufan, Cleverley, Sissoko, Kucka, King, Dennis, Hernandez, Pedro, Fletcher.
Artikel Tag: Jonny Evans, Brendan Rodgers, Leicester City
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rodgers-berharap-jonny-evans-bisa-main-saat-hadapi-watford
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini