Robert Lewandowski Tak Lagi Pikirkan Ballon d’Or 2021, Tanda Menyerah?

Penulis: Febrian Kusuma
Jumat 12 Nov 2021, 12:00 WIB
Robert Lewandowski Tak Pikirkan Ballon d'Or 2021

Robert Lewandowski (Sumber: Roland Krivec/DeFodi Images via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Striker Bayern Munich, Robert Lewandowski menjadi kandidat kuat untuk memenangkan Ballon d’Or 2021, usai peluangnya untuk memenangkannya di tahun lalu sirna karena alasan pandemi. Pemain asal Polandia itu pun sempat optimis untuk memenangkannya, namun kini ia memilih untuk tak lagi memikirkan peluangnya meraih Bola Emas tersebut.

Pemain yang kini berusia 33 tahun itu lebih memilih untuk fokus pada hal lain, terutama membantu Timnas Polandia untuk lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar, karena ia menyadari bahwa komentarnya atau harapannya untuk memenangkan penghargaan paling bergengsi bagi pemain sepakbola itu tak akan mengubah hasil akhir.

“Saya berhenti memikirkannya terlalu banyak. Tentu, itu tidak akan membantu saya untuk bisa memenangkannya, spekulasi dan bocoran di media juga tak berguna. Saya lebih suka fokus pada hal lain,” kata Robert Lewandowski dilansir Bavarian Football Works.

“Mungkin ketika gala (malam penghargaan) semakin dekat, saya akan mulai memikirkannya. Ini awal November, jadi masih ada waktu. Tentu saja Ballon d'Or adalah penghargaan yang hebat, tetapi tidak perlu memikirkannya, karena saya masih memiliki banyak hal yang harus dilakukan sebelum dan sesudah gala,” pungkasnya.

Pada Ballon d’Or 2021 kali ini, Lewandowski menjadi favorit bersama dengan Jorginho dan Lionel Messi. Jorginho sukses memenangkan Liga Champions Eropa bersama Chelsea dan juga Piala Eropa bersama Timnas Italia, sementara Messi memenangkan Copa America 2021 bersama Timnas Argentina.

Artikel Tag: Ballon d'Or 2021, Robert Lewandowski

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/robert-lewandowski-tak-lagi-pikirkan-ballon-dor-2021-tanda-menyerah
721  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini