Reus Absen Bela Tim Panser

Penulis: Tatankjuventino
Kamis 03 Sep 2015, 22:35 WIB
Reus Absen Bela Tim Panser

Marco Reus gagal membela timnas Jerman karena cedera

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga.com - Pemain Borussia Dortmund, Marco Reus, kembali akan absen membela timnas Jerman dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016.

Winger berusia 26 tahun itu akan absen memperkuat tim Panser melawan Polandia dan Skotlandia dalam ajang lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016.

Seperti yang diberitakan bleacherreport, Reus mengalami retak tulang kakinya saat pertandingan Bundesliga bersama Dortmund. Setelah dokter tim memberikan diagnosa tersebut, Reus pun meninggalkan hotel tempat timnas Jerman menginap.

"Cedera yang dialami pemain yang sudah 25 kali membela timnas Jerman itu terjadi saat laga Bundesliga melawan Hertha Berlin (pekan lalu), membuat partisipasinya dalam dua pertandingan internasional jadi mustahil," demikian pernyataan dokter tim Jerman. Selanjutnya, pria yang juga absen di Piala Dunia 2014 akibat cedera ligamen di engkel kiri itu, harus menjalani rehabilitasi bersama Dortmund.

Akhir pekan ini Jerman akan menjamu Polandia dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup D di Commerzbank-Arena, Frankfurt, Jumat (4/8). Pertandingan itu akan menjadi ajang rebutan pemuncak klasemen sementara. Saat ini Polandia merupakan peringkat pertama Grup D. Polandia unggul satu poin dibandingkan Jerman yang berada di peringkat kedua.
Tiga hari setelah menjamu Polandia, Jerman akan mengunjungi kota Glasgow untuk melawan timnas Skotlandia.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/reus-absen-bela-tim-panser
735  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini