Puji Kinerja Gianluca Scamacca, Gasperini: Dia Mencetak Gol yang Hebat

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 08 Mar 2024, 19:15 WIB
Gianluca Scamacca

Gianluca Scamacca

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini memuji kinerja Gianluca Scamacca yang jadi penyelamat tim saat La Dea bermain imbang 1-1 melawan Sporting CP.

Gianluca Scamacca akhirnya menunjukkan kelasnya sebagai salah satu predator di depan gawang, dimana satu gol yang dicetaknya berhasil menyelamatkan Atalanta dari kekalahan saat melawan Sporting CP di babak 16 besar Europa League.

Berbicara kepada Sky Sports Italia melalui TMW, pelatih Gian Piero Gasperini memuji penampilan pemain Italia tersebut.

"Ia memiliki kebebasan secara mental, ia membuat permainannya dan ia juga tidak beruntung. Ia bermain dengan baik untuk tim. Jika ia bermain seperti ini, tidak ada masalah, ia memiliki angka-angka.” ujar Gasperini.

“Ia berhasil mencetak gol yang hebat... Saat ini yang terpenting adalah, biarkan dia tersenyum, dan tentu saja itu tidak masalah."

Gasperini kemudian ditanya tentang penampilan anak asuhnya saat melawan Sporting, dimana hasil imbang di Portugal tersebut bisa meningkatkan kepercayaan diri, dan mengurangi tekanan jelang laga melawan Juventus di Serie A.

"Melawan Milan, kami berhasil meraih satu poin yang bagus, sedikit beruntung, tidak diragukan lagi. Kekalahan atas Inter memang pantas, meskipun hasilnya terlalu berlebihan. Kekecewaan yang sesungguhnya adalah saat melawan Bologna,”

“Kami sangat kecewa karena kalah, namun kami adalah tim yang bereaksi. Dan kami cukup beruntung untuk bermain sering, bahkan terlalu sering.”

“Ketika Anda menang, Anda bahkan tidak menikmati kemenangan tersebut, namun jika Anda kalah, Anda segera memulai lagi. Sangat disayangkan untuk tidak meraih kemenangan hari ini."

Artikel Tag: Gianluca Scamacca, Atalanta, Gian Piero Gasperini, Sporting CP

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/puji-kinerja-gianluca-scamacca-gasperini-dia-mencetak-gol-yang-hebat
175  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini