Persela Lamongan vs PSMS Medan, Misi Tiga Poin Laskar Joko Tingkir
Berita Liga 1 Indonesia: Bermain di depan publik sendiri yang akan dengan setia memberikan dukungan penuh, Persela Lamongan menargetkan raihan tiga poin kala menjamu PSMS Medan dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (29/4) malam nanti.
Sukses menahan imbang juara bertahan Bhayangkara FC pada pertandingan terakhir jadi modal berharga tim asuhan Aji Santoso. Mental para pemainnya dipastikan semakin naik, setelah mampu membawa pulang poin dari markas tim yang musim lalu sukses menjadi kampiun.
Untuk itu, menjamu PSMS Medan yang berstatus tim promosi misi tiga poin jadi misi wajib tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu. Demi mewujudkan targetnya, tim pelatih juga sudah menyiapkan strategi khusus untuk bisa meredam permainan cepat yang kerap diperlihatkan PSMS Medan.
Asisten Pelatih Persela, Ragil Sudirman menyebut, Aji Santoso selaku pelatih kepala Persela Lamongan sudah menginstruksikan para pemainnya untuk bisa lebih berani dalam menguasai bola.
"Coach Aji meminta kepada pemain supaya tidak gampang kehilangan bola, agar kami bisa mengatur tempo permainan," kata Ragil seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.
Meski sudah menyiapkan strategi untuk bisa meredam kekuatan PSMS Medan, Persela Lamongan dipastikan tidak bisa turun dengan kekuatan penuh pada laga nanti. Mereka dipastikan tidak bisa diperkuat winger andalannya, Saddil Ramdani yang tengah mengikuti ujian nasional SMA.
Di sisi lain, PSMS Medan datang ke Lamongan membawa modal kemenangan atas Perseru Serui. Kemenangan itu jadi pemantik semangat skuat asuhan Djadjang Nurdjaman untuk terus menjauhi zona degradasi.
Djadjang Nurdjaman sendiri mengaku sudah mempelajari kekuatan calon lawannya tersebut. Dan satu nama yang disebutnya patut diwaspadai adalah pemain asal Jepang milik tuan rumah, Shohei Matsunaga. Pelatih yang akrap disapa Djanur menilai Shohei memiliki kualitas yang mumpuni untuk membahayakan lini pertahanan timnya.
"Mereka punya Shohei Matsunaga. Tapi, saya siapkan Dilshod dan Abdul Aziz untuk bertarung di sana, karena kita harus menang di lini tengah," tegas mantan pelatih Persib Bandung itu.
Artikel Tag: Liga 1, Persela Lamongan, psms medan, Djadjang Nurdjaman, Aji Santoso
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persela-lamongan-vs-psms-medan-misi-tiga-poin-laskar-joko-tingkir
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini