Moratti Sesalkan Keputusan Maradona

Penulis: ifan Adhi
Senin 19 Jan 2015, 17:55 WIB
Moratti Sesalkan Keputusan Maradona

Moratti Sesalkan Keputusan Maradona

Ligaolahraga.com -

Massimo Moratti sesalkan keputusan pelatih Timnas Argentina Diego Armando Maradona yang tidak membawa dua bintang Inter Milan ke dalam skuad Piala Dunia FIFA 2010.

Maradona memang tidak memiliki alasan yang cukup jelas kenapa Javier Zanetti dan Esteban Cambiasso tidak masuk dalam skuad sementara yang akan dibawa ke Afrika Selatan. Menurut legenda sepakbola Argentina itu keduanya memang sudah lama tidak dimasukan dalam daftar pemain, sehingga tidak ada hal yang perlu dijelaskan lagi.

Moratti menunjukan kesedihannya setelah melihat zanetti dan Cambiasso tidak akan bermain di Piala Dunia FIFA 2010 di Afrika Selatan.

"Saya sangat sedih ketika mendengar tentang hal itu, mengetahui betapa keduanya sangat peduli untuk bisa mewakili negara mereka," ujar Moratti seperti dilansir Football Italia.

"Tentu saja mereka pantas berada di skuad. Itu merupakan sebuah keputusan yang aneh melihat sebuah musim yang hebat sedang mereka jalani saat ini."

Raja minyak asal Italia itu juga turut senang untuk Diego Milito dan Walter Samuel yang masuk dalam 30 nama skuad sementara Argentina. Ujung tombak Inter itu telah mencetak 21 gol di Serie A dan menempati urutan kedua Capocannoniere serta membuktikan bahwa dirinya merupakan kunci sukses meraih Coppa Italia dan Final Liga Champions.

Nama Milito yang paling mungkin tersisa dalam 23 skuad resmi Piala Dunia 2010 dan belum ada jaminan bagi Samuel untuk masuk dalam skuad tersebut. Tetap bagi Moratti, keputusan Maradona untuk meninggalkan Zanetti dan Cambiasso merupakan sebuah kekecewaan besar.

"Saya ikut senang untuk Diego Milito dan Walter Samuel, tapi kekecewaan yang besar karena melihat yang dua lagi tinggal di rumah tetap membekas," simpul Moratti. (ajib)

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/moratti-sesalkan-keputusan-maradona
452  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini