Milan Bidik Lima Pemain untuk Atasi Dua Area Bermasalah

Penulis: Nur Afifah
Minggu 13 Sep 2020, 22:05 WIB
Aurier Jadi Salah Satu Target Milan

Serge Aurier (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan telah membidik lima target pada bursa transfer musim panas ini untuk mengisi dua lubang yang saat ini bermasalah, dengan Serge Aurier menjadi salah satunya.

Menurut pemberitaan dari Tuttosport edisi Minggu (13/9) ini, Rossoneri kemungkinan bakal mencari bek kanan baru setelah Davide Calabria dan Andrea Conti sama-sama kesulitan pada musim 2019-20 lalu.

Kendat demikian, upaya pencarian full-back baru hanya akan dilakukan jika salah satu dari Conti atau Calabria meninggalkan Il Diavolo. Kendat demikian jika hal tersebut terjadi manajemen raksasa Serie A tersebut telah menjadikan kapten PSV Eindhoven Denzel Dumfries dan Aurier dari Tottenham Hotspur sebagai kandidat target.

Sementara itu, surat kabar tersebut menambahkan bahwa salah satu dari Tiemoue Bakayoko, Florentino Luis, dan Boubakary Soumare akan didatangkan untuk memperkuat lini tengah Milan jelang bergulirnya musim baru.

Daftar tersebut telah terbuka dan hanya tinggal menunggu waktu untuk mengetahui siapa yang akhirnya akan didatangkan Rossoneri nanti lainnya. Segalanya tentu bakal bergantung pada tuntutan Chelsea, pun demikian dari Benfica dan Lille, yang tampaknya tidak akan melepas bintang mereka dengan harga murah.

Hingga sejauh ini Milan telah mendatangkan Sandro Tonali dari Brescia untuk menambah amunisi di lini tengah dan Ciprian Tatarusanu sebagai penjaga gawang kedua yang bertugas melapis Gianluigi Donnarumma. Meski demikian, langkah mereka tampaknya belum akan berhenti. Mungkin Aurier atau salah satu dari lima nama yang disebutkan sebelumnya akan turut meramaikan skuat raksasa Serie A tersebut.

Artikel Tag: Milan, Aurier, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-bidik-lima-pemain-untuk-atasi-dua-area-bermasalah
6069  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini