Match Highlight: Benevento 2-4 Juventus, Hat-trick Dybala Sudahi Perlawanan Sengit Tuan Rumah

Penulis: Rei Darius
Sabtu 07 Apr 2018, 23:08 WIB
Match Highlight: Benevento 2-4 Juventus, Hat-trick Dybala Sudahi Perlawanan Sengit Tuan Rumah

Dybala rayakan gol ke gawang Benevento (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Match Highlight: Juventus dipaksa berjuang hingga ujung laga untuk mengalahkan Benevento dengan skor 4-2 setelah tuan rumah memberi perlawanan sengit, sebelum gol ketiga Paulo Dybala dan sepakan keras Douglas Costa menyudahinya.

Il Bianconeri jatuh bangun setelah dua gol oleh Dybala masing-masing pada menit ke-16 dan 45 diseimbangkan oleh Cheick Diabate pada menit ke-24 dan 50, sebelum gol ketiga La Joya dan tendangan roket Douglas Costa memastikan hasil di Stadio Vigorito.

Dengan hasil ini, Juventus unggul tujuh poin untuk sementara atas Napoli di klasemen lantaran pasukan asuhan Maurizio Sarri baru tampil di hari Minggu (8/4) nanti siang waktu setempat. Sedangkan bagi Benevento, mereka masih terperangkap di posisi juru kunci dengan torehan 13 poin.

Jalannya Pertandingan

Diabate dan eks bintang Manchester City, Bacary Sagna, memiliki peluang menjanjikan lewat serangan balik di awal laga, namun  tim tamulah yang membuka skor lebih dulu ketika Juan Cuadrado memberikan operan kepada Dybala di pinggir kotak penalti, sebelum sang striker asal Argentina menyepaknya dengan melengkung ke tiang jauh.

Benevento berhasil bangkit, Wojciech Szczesny dibuat repot oleh sepakan Sandro yang berbuah dari sepak pojok dan mereka mendapatkan gol penyeimbang. Sang kiper asal Polandia sukses mementahkan sepakan Filip Djuricic dengan satu tangannya, namun Guilherme bereaksi dengan cepat dan memberikan umpan kepada Diabate yang berdiri di muka gawang.

Cuadrado kemudian membuang peluang untuk mengembalikan keunggulan Juve, lantaran upayanya masih melebar padahal ia berada di posisi menguntungkan setelah menerima operan jauh, kemudian gol Mario Mandzukic dianulir karena dianggap sudah melakukan handsball lebih dulu sebelum mengirim bola ke gawang saat terjatuh.

Namun Juventus akhirnya mendapatkan gol lagi lewat situasi yang kontroversial. Miralem Pjanic mengolongi satu pemain dan dijatuhkan oleh Djimsiti di kotak terlarang, namun wasit mengisyaratkan laga untuk diteruskan. Wasit kemudian didesak untuk meninjau ulang melalui VAR dan akhirnya memutuskan itu sebagai penalti. Dybala yang maju sebagai eksekutor sukses memperdaya Puggioni ke arah yang salah.

Benevento tetap tak menyerah setelah turun minum, mereka berhasil menyeimbangkan skor lagi lewat situasi bola mati. Kali ini Diabate mampu mengalahkan Medhi Denatia dalam duel udara dan mengirim bola ke tiang jauh yang tak mampu dihalau oleh Szczesny.

Permainan berjalan dengan sangat terbuka setelahnya, dengan kedua tim saling jual-beli serangan dan mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol. Namun Juventus lagi-lagi mendapatkan penalti setelah Gonzalo Higuain dijatuhkan lagi di kotak terlarang meski berdasarkan tayangan ulang, minim sekali kontak yang terjadi. Dybala yang maju sebagai eksekutor sekali lagi menunaikan tugasnya dan mendulang hat-trick ketiganya di musim ini.

Benevento terus berusaha menyeimbangkan kedudukan untuk ketiga kalinya dan Szczesny dipaksa untuk berjuang keras menggagalkan peluang dari Pietro Iemmello. Namun demikian, segalanya usai setelah Douglas Costa mencetak gol dengan memukau usai menusuk dari sayap ke tengah dan melepaskan tembakan keras dengan kaki kirinya dari luar kotak penalti ke tiang jauh.

Susunan Pemain

Benevento (4-2-3-1): Puggioni; Sagna, Djimsiti, Tosca, Venuti; Viola, Sandro (Del Pinto 80'); Guilherme, Djuricic, Brignola (Cataldi 62'); Diabate (Iemello 69').

Juventus (4-3-3): Szczesny; Lichtsteiner, Benatia, Rugani, Alex Sandro; Marchisio (Higuain 62'), Pjanic, Matuidi; Cuadrado (Douglas Costa 58'), Mandzukic (Khedira 72'), Dybala.

Video Cuplikan Gol

Artikel Tag: Paulo Dybala, Juventus, Benevento, Douglas Costa, Cheik Diabate

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/match-highlight-benevento-2-4-juventus-hat-trick-dybala-sudahi-perlawanan-sengit-tuan-rumah
3274  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini