Maradona Bawa Milito, Tinggalkan Zanetti

Penulis: ifan Adhi
Senin 19 Jan 2015, 17:55 WIB
Maradona Bawa Milito, Tinggalkan Zanetti

Maradona Bawa Milito, Tinggalkan Zanetti

Ligaolahraga.com -

Dua bintang Inter Milan Javier Zanetti dan Esteban Cambiasso tidak tercantum dalam daftar 30 nama skuad sementara Argentina asuhan Diego Maradona untuk Piala Dunia FIFA 2010 Afrika Selatan.

Zanetti dan Cambiasso merupakan dua pemain kunci bagi Inter Milan untuk memperoleh Piala Coppa Italia serta dalam usahanya untuk memperoleh Treble Winner dari Serie A dan juga Liga Champions. Namun Maradona memasukan dua pemain milik Inter dalam skuadnya yaitu ujung tombak La Beneamata Diego Milito dan pemain bertahan Walter Samuel.

Skuad sementara Argentina juga diisi oleh lima nama lain dari Serie A yaitu Striker Napoli Ezequiel Lavezzi, kiper Catania Mariano Andjular, pemain tengah Palermo Javier Pastore, Pemain tengah Fiorentina Mario Bolatti dan pemain bertahan roma Nicolas Burdisso. Jesus Datolo juga termasuk dalam skuad tersebut, namun pemain milik Napoli itu sedang dipinjamkan ke Olympiakos musim ini.

Sedangkan dari Liga Primer Inggris, Maradona mengambil lima orang pemain - Penyerang Machester City Carloz Teves, Dua pemain dari Newcastle Fabricio coloccini dan Jonaz Gutierrez serta duo Livepool Javier mascherano dan Maxi Radriguez.

Martin Palermo bisa jadi memainkan Piala Dunia pertamanya pada usia 36 tahun setelah terpilih dalam skuad karena pencapaian di Boca Juniors, dimana dirinya menjadi top skor teratas di klub tersebut. Maradona tidak berbicara pada media lokal melainkan Asosiasi Sepakbola Argentina yang mengumumkan nama 30 nama pemain itu melalui situs resminya.

Berikut 30 nama skuad sementara Argentina.
Penjaga gawang: Sergio Romero (AZ Alkmaar/Belanda), Mariano Andujar (Catania/Italia), Diego Pozo (Colon)

Pemain bertahan: Nicolas Burdisso (Inter Milan/Italia), Martin Demichelis (Bayern Munich/Jerman), Walter Samuel (Inter Milan/Italia), Gabriel Heinze (Marseille/Perancis), Nicolas Otamendi (Velez Sarsfield), Fabricio Coloccini (Newcastle/Inggris), Juan Manuel Insaurralde (Newell's Old Boys), Clemente Rodriguez (Estudiantes), Ariel Garce (Colon)

Pemain tengah: Javier Mascherano (Liverpool/Inggris), Sebastian Blanco (Lanus), Juan Sebastian Veron (Estudiantes), Jesus Datolo (Olympiacos/Yunani), Jose Sosa (Estudiantes), Maximiliano Rodriguez (Liverpool/Inggris), Mario Bolatti (Fiorentina/Italia), Juan Mercier (Argentinos Juniors), Angel Di Maria (Benfica/Portugal), Jonas Gutierrez (Newcastle/Inggris), Javier Pastore (Palermo/Italia)

Penyerang: Sergio Aguero (Atletico Madrid/Spanyol), Diego Milito (Inter Milan/Italia), Martin Palermo (Boca Juniors), Carlos Tevez (Manchester City/Inggris), Gonzalo Higuain (Real Madrid/Spanyol), Lionel Messi (Barcelona/Spanyol), Ezequiel Lavezzi (Napoli/Italia). (ajib)

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/maradona-bawa-milito-tinggalkan-zanetti
642  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini