Luis Enrique Pastikan Kesiapan PSG Hadapi Marseille

Penulis: Demos Why
Minggu 31 Mar 2024, 14:27 WIB
Luis Enrique.

Luis Enrique. (Foto: Paris Saint-Germain FC)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Prancis: Manajer Paris Saint-Germain, Luis Enrique, memastikan kesiapan timnya menghadapi Marseille pada pertandingan bertajuk Le Classique dini hari nanti.

Paris Saint-Germain akan melakoni laga penting pada lanjutan journee ke-26 Ligue 1 musim ini. Pasalnya, sang juara bertahan akan menghadapi rival abadi mereka di sepak bola Prancis, Marseille. Pertandingan bertajuk Le Classique ini akan di gelar di Stade Velodrome, Senin (1/4) dini hari WIB.

Jelang pertandingan tersebut, Luis Enrique memberikan komentarnya. Enrique memastikan kesiapan Les Parisiens untuk menghadapi sang rival di laga ini. Meski demikian, Enrique meminta pasukannya untuk fokus dan hanya memikirkan kekuatan sendiri tanpa harus menimbang-nimbang kelebihan tim lawan.

"Kami selalu ingin berkonsentrasi pada pertandingan berikutnya dan kami hanya mempersiapkan tim untuk pertandingan berikutnya. Pertandingan berikutnya adalah Marseille, dan kami tidak memikirkan hal lain selain pertandingan ini," ujar Enrique seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Ini adalah pertandingan yang berbeda, karena rivalitas antara klub dan para penggemar. Anda harus tampil dengan motivasi tinggi, dan Anda harus mampu mengendalikan rasa gugup dan tetap tenang. Namun, ini adalah tantangan yang bagus untuk kembali dari jeda. Kami berkonsentrasi pada kekuatan kami, pada apa yang kami tahu bagaimana melakukannya, untuk memenangkan pertandingan," tutup sang manajer.

PSG sendiri pada laga ini mengincar kemenangan. Selain karena factor gengsi, PSG juga membutuhkan poin sempurna untuk membuat mereka semakin dekat dengan gelar juara Ligue 1 musim ini.

Artikel Tag: Luis Enrique, Paris Saint-Germain, marseille

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luis-enrique-pastikan-kesiapan-psg-hadapi-marseille
350  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini