Leipzig Persilahkan Upamecano Pergi Jika Tak Ingin Perpanjang Kontrak

Penulis: A Mahfuda
Kamis 11 Jun 2020, 14:54 WIB
Leipzig Persilahkan Upamecano Pergi Jika Tak Ingin Perpanjang Kontrak

Dayot Upamecano (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: RB Leipzig membuka pintu bagi target Arsenal dan Manchester United, Dayot Upamecano, untuk meninggalkan klub. Dia akan dijual musim panas ini jika tak memperpanjang kontraknya.

Pemain berusia 21 tahun itu merupakan salah satu bek muda paling menarik di sepakbola Eropa dan menimbulkan banyak minat dari sejumlah klub terutama Premier League, terlebih masa kontraknya akan berakhir tahun depan.

Sebelum krisis virus corona, yang telah mempengaruhi keuangan secara signifikan, baik Arsenal dan Man United diyakini mempertimbangkan untuk mengaktifkan klausul rilis Upamecano sebesar 60 juta euro (Rp934 milyar).

Namun, klausul tersebut berakhir pada akhir bulan ini dan Leipzig berisiko kehilangan bek tengah tersebut secara gratis musim panas mendatang.

CEO Leipzig, Olivier Mintzlaff, tak mau membiarkan itu terjadi dan kini dia menegaskan kepada Upamecano bahwa ia akan dijual musim panas ini jika tidak segera menyetujui perpanjangan.

“Upa adalah pemain yang sangat penting bagi kami dan salah satu talenta yang paling dicari di posisinya,” kata Mintzlaff kepada Bild.

“Satu hal yang dapat kami jamin adalah bahwa kami punya pemahaman yang jelas dengannya dan agennya bahwa ia tidak akan diizinkan pergi secara gratis. Kami tidak bisa menghindarinya sebagai sebuah klub.”

“Ada dua opsi untuknya, dia akan menandatangani perpanjangan kontrak atau pergi. Saya yakin kita akan mengetahuinya dengan cepat ke mana hal ini akan mengarah.”

Artikel Tag: Dayot Upamecano, rb leizpig, Arsenal, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/leipzig-persilahkan-upamecano-pergi-jika-tak-ingin-perpanjang-kontrak
1371  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini