Kepergian Ed Woodward Untungkan MU Dalam Perburuan Jadon Sancho
Berita Liga Inggris: Kepergian Ed Woodward menjadi keuntungan bagi Manchester United. Hal tersebut membuat Setan Merah kini menjadi leluasa untuk mengejar bintang milik Borussia Dortmund yakni Jadon Sancho. Begitu menurut laporan terkini dari Daily Star.
Pasca kegaduhan di publik akibat keikutsertaan Manchester United di ajang European Super League, Ed Woodward yang sudah mengemban jabatan sebagai CEO klub sejak tahun 2012 akhirnya memutuskan untuk mundur pada akhir tahun ini.
Woodward disebut tidak satu visi lagi dengan pemilik saham mayoritas klub yaitu Keluarga Glazer, yang bersama 11 klub lain menggagas kompetisi European Super League.
Akan tetapi kepergian Woodward dari Old Trafford justru menjadi berkah bagi MU untuk memperdalam skuat mereka.
Seperti dilaporkan oleh Daily Star, Setan Merah kini punya peluang yang jauh lebih besar untuk bisa mendapatkan Jadon Sancho.
Dalam beberapa bursa transfer terakhir, MU memang terus menerus dikaitkan dengan Sancho yang sekarang membela Borussia Dortmund.
Namun transfer impian para fans Setan Merah ini tak kunjung terwujud lantaran diyakini Woodward tidak mau jor-joran untuk membayar sang pemain.
Masih menurut Daily Star, Woodward diklaim memiliki hubungan yang kurang baik dengan manajemen Dortmund karena tidak mau membayar uang sebesar 109 juta Poundsterling yang sempat disodorkan oleh pihak Dortmund beberapa saat silam.
Alhasil dengan kepergian Woodward ini, MU pun sekarang sudah tidak punya penghalang lagi untuk bisa mendaratkan Sancho ke Old Trafford.
Belum diketahui siapa yang akan menggantikan posisi Woodward sebagai CEO United yang baru.
Namun menurut laporan sejumlah media di Inggris, eks kiper United yaitu Edwin van der Sar mencuat sebagai salah satu kandidat favorit untuk mengisi kursi milik Woodward.
Artikel Tag: Jadon Sancho, Manchester United, Ed Woodward, Borussia Dortmund
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kepergian-ed-woodward-untungkan-mu-dalam-perburuan-jadon-sancho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini