Kemenpora Pertanyaakan Kompetisi Pada PSSI

Penulis: Hendy
Selasa 09 Jun 2015, 13:29 WIB
Kemenpora Pertanyaakan Kompetisi Pada PSSI

Kemenpora Pertanyaakan Kompetisi Pada PSSI

Ligaolahraga.com -

Jakarta – Sidang lanjutan antara PSSI dan Kemenpora di Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta, kembali digelar pada Senin (8/6) pagi kemarin. Dalam sidang tersebut, pihak Kemenpora meminta agar putusan sela terhadap SK Pembekuan PSSI dicabut.

 

Selain itu, kuasa hukum pihak Kemenpora juga mempertanyakan kompetisi yang tidak kembali digulirkan oleh PSSI, meski SK Pembekuan Kemenpora kepada PSSI sementara tak berlaku.

 

Menanggapi hal tersebut, Togar Manahan Nero selaku Tim Hukum PSSI balik menyerang pertayaan dari kubu Kemenpora.

 

"Bagaimana kompetisi berjalan, sementara SK Kemenpora belum juga dicabut dan surat edaran ke pihak polisi daerah yang diedarkan oleh mereka belum juga belum dicabut? Ini mereka naif sekali. Heran saya," ungkap Togar Manahan dalam laman resmi PSSI.

 

Dalam sidang tersebut, tim hukum Kemenpora menyampaikan beberapa tanggapannya, antara lain soal putusan sela penetapan penundaan gugatan dicabut. Kedua, Kemenpora berargumentasi La Nyalla Mahmud Mattalitti tidak sah sebagai ketum PSSI, ketiga, menilai PSSI membangkang pada negara dan keempat keputusan penetapan gugatan sudah ada, tapi kompetisi tidak berjalan.

 

Untuk sidang lanjutan kasus ini akan digelar kembali pada Kamis (11/6) nanti. Pada sidang itu nantinya PSSI akan mengajukan semua alat bukti yang ada. Perlahan-lahan nanti akan terbukti siapa yang lebih rasional dalam upaya membangun sepak bola Indonesia.

 

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kemenpora-pertanyaakan-kompetisi-pada-pssi
620  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini