Jelang Semifinal Liga Champions, Boateng Sebut Ronaldo Bagaikan Mesin
Berita Liga Champions: Cristiano Ronaldo dijuluki sebagai mesin oleh Jerome Boateng jelang sang bek tengah Bayern Munich itu untuk menghadapi sang mega bintang Real Madrid pada leg pertama semifinal Liga Champions.
Kedua tim ini sudah saling bentrok di pentas Eropa selama bertahun-tahun dan akan sekali lagi bersua di babak semifinal pada turnamen di musim ini.
Menjaga Ronaldo untuk tetap terkurung adalah hal krusial bagi Bayern demi melanjutkan petualangan mereka di Liga Championa, lantaran sang mega bintang asal Portugal itu kerap menjadi masalah di pertemuan-pertemuan sebelumnya.
Boateng menyadari bahwa meredam Ronaldo di muka gawang adalah tugas yang hampir mustahil, namun dia meyakini bahwa penyerang berusia 33 tahun itu bisa dicegah jika sang jawara Bundesliga bisa bekerja sebagai tim.
"Kami hanya bisa menghentikan Cristiano Ronaldo sebagai sebuah tim," ucap bek tengah Der Panzer itu kepada Kicker. "Di muka gawang, dia bagaikan sebuah mesin."
"Anda tidak bisa membungkamnya sepenuhnya, dia selalu mendapatkan kesempatan dalam pertandingan sebab dia suka berlarian antar lini dan memiliki pemilihan waktu yang luar biasa. Real memusatkan permainan mereka untuknya dan sangatlah penting untuk membatasi pergerakannya semaksimal mungkin."
Ronaldo adalah sosok yang menyingkirkan Bayern di pertemuan terakhir kedua tim lantaran sang peraih Ballon d'Or teranyar tersebut mencetak lima gol untuk Madrid dalam kemenangan 6-3 secara agregat di perempatfinal musim lalu. Dia juga mencetak sepasang gol pada semifinal di tahun 2014 dan juga jumlah gol serupa terjadi di empat besar pada tahun 2012 lalu.
"Tak ada striker yang lebih lengkap dari Ronaldo. Kaki kiri, kanan dan tandukkannya, dia adalah yang sempurna dari segala yang dilakukan olehnya. Saya hanya mampu menang sekali menghadapinya dengan Bayern, namun di dua kesempatan kami tersingkir."
Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Real Madrid, Jerome Boateng, Bayern Munich, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-semifinal-liga-champions-boateng-sebut-ronaldo-bagaikan-mesin
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini