Jelang Lawan Freiburg, Pelatih Borussia Dortmund Waspadai Agresiftas Lawan

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 11 Agu 2022, 11:00 WIB
Borussia Dortmund

Edin Terzic (Sumber: BVB.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Borussia Dortmund akan menjalani laga pekan kedua Bundesliga 2022/23 melawan tuan rumah SC Freiburg di Europa Park Stadium, Sabtu (13/08) dini hari WIB. Jelang pertandingan ini, Edin Terzic selaku pelatih Dortmund mengingatkan anak asuhnya untuk mewaspadai agresiftas tim tuan rumah.

Agresifitas SC Freiburg terlihat di laga perdana Bundesliga, yang mana mereka berhasil mengalahkan tuan rumah FC Augsburg dengan skor telak 0-4. Sementara itu, di laga perdana Borussia Dortmund hanya mampu menang tipis 1-0 melawan tamunya, Bayer Leverkusen, di Signal Iduna Park.

“Freiburg sama agresifnya dengan Leverkusen. Melawan Leverkusen, kami menghabiskan banyak waktu untuk mengejar bola di babak kedua, bola itu menjauh dari kami dengan cepat. Pada tahap tertentu, itu akan membuat Anda lelah, jadi kami perlu sedikit lebih melindungi diri dan menjaga bola dengan lebih baik,” kata Edin Terzic, dikutip dari laman resmi Dortmund.

Dalam beberapa musim terakhir, SC Freiburg memang tampil luar biasa. Pada musim lalu mereka bahkan berhasil mencapai laga final DFB Pokal, meski harus dikalahkan RB Leipzig melalui babak adu penalti setelah keduanya bermain imbang 1-1 hingga dua kali extra time.

“Mereka sangat berbahaya dan efektif dalam situasi bola mati. Mereka semakin terbiasa bermain bersama dan karena itu mereka lebih fleksibel. Kami harus siap menghadapi itu dan berusaha lebih baik untuk membawa pulang tiga poin,” lanjutnya.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, SC Freiburg, Edin Terzic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-lawan-freiburg-pelatih-borussia-dortmund-waspadai-agresiftas-lawan
1066  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini