Jelang Hadapi PSV, Manuel Locatelli Akui Juventus Kurang Berpengalaman

Manuel Locatelli akui skuat Juventus berlum berpengalaman (Image: Juventus)
Berita Liga Champions: Pemain andalan Juventus, Manuel Locatelli, menyadari bahwa timnya kurang berpengalaman jelang menghadapi PSV Eindhoven, namun menekankan bahwa mereka terus berkembang.
Si Nyonya Tua akan menjamu PSV Eindhoven di Allianz Stadium, Turin pada Rabu (12/2) dini hari WIB untuk laga leg pertama playoff Liga Champions.
Mereka dalam kepercayaan diri tinggi usai meraih kemenangan pada dua laga beruntun di Serie A.
Pertama dengan skor 4-1 atas Empoli, dan yang kedua adalah kemenangan 2-1 atas Como yang diraih pada Sabtu (8/2) dini hari WIB lalu.
Randal Kolo Muani, yang telah mencetak lima gol dari tiga laga, bakal melakoni laga pertamanya bersama Juventus di Liga Champions, setelah melewatkan laga kontra Benfica pada akhir Januari lalu.
Dia belum bisa didaftarkan pada saat itu, namun kini sudah bisa bermain untuk Juve di kancah sepak bola Eropa.
Juve menang dengan skor 3-1 atas PSV pada September lalu dalam laga pertama mereka di Liga Champions pada musim ini.
Banyak yang terjadi setelah itu, seperti berbagai kemunduran, namun belakangan situasi telah membaik.
Manuel Locatelli, yang kini menjabat sebagai kapten menyadari bahwa timnya kurang berpengalaman, namun situasi juga membaik untuk mereka.
"Ada banyak hal yang saya sukai [dari bulan-bulan pertama musim ini]. Jika saya harus menyebut satu, saya akan sebut etos kerja, dan ini akan membantu kami untuk berkembang jauh lebih baik," kata Locatelli, dilansir dari Football-Italia.
"Kami agak kurang pengalaman, namun kami akan berkembang dari laga ke laga dan dari latihan ke latihan," tambahnya.
Artikel Tag: Manuel Locatelli, Juventus, PSV Eindhoven
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-hadapi-psv-manuel-locatelli-akui-juventus-kurang-berpengalaman
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini