Italia atau Portugal yang ke Piala Dunia 2022? Ini Jawaban Pelatih Madrid

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 28 Nov 2021, 04:30 WIB
Piala Dunia 2022

Portugal vs Italia (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia: Salah satu dari Italia atau Portugal dipastikan tidak akan tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar, karena kedua tim raksasa sepakbola itu berada di bagan yang sama pada babak play-off.

Tentu saja, hal itu akan menjadi sebuah ironi, karena kedua tim kini sama-sama dihuni banyak pemain berkualitas dan berstatus sebagai juara Piala Eropa masing-masing dalam dua edisi terakhir.

Timnas Italia, juara Piala Eropa 2020 itu terpaksa harus mengikuti babak play-off karena hanya sanggup menempati posisi ke-2 di klasemen akhir babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup C zona Eropa, tertinggal 2 poin dari Swiss di puncak klasemen. Sementara itu, Portugal sebagai juara Piala Eropa 2016 berada di posisi kedua Grup A dengan koleksi 17 poin, tertinggal 3 poin dari Serbia di puncak.

Menyikapi hal itu, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yang berasal dari Italia, memprediksi bahwa Gli Azzurri akan mampu mengalahkan Portugal dan lolos ke Piala Dunia 2022. Berdasarkan rekor head to head keduanya, Italia berhasil memenangkan 3 pertandingan dan hanya menelan 1 kali kekalahan dalam 5 pertemuan terakhir melawan Portugal.

“Itu adalah hasil drawing yang rumit, tetapi kami (Italia) akan berhasil. Akan adil untuk pergi ke Piala Dunia dengan grup yang sama di Euro, tetapi saya bukan pelatih mereka dan saya tidak terlalu menyimak sepakbola Italia,” ucap Carlo Ancelotti kepada Il Corriere dello Sport.

Artikel Tag: Piala Dunia 2022, Carlo Ancelotti

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/italia-atau-portugal-yang-ke-piala-dunia-2022-ini-jawaban-pelatih-madrid
1183  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini