Fokus Bela Inter Milan, Joao Miranda Belum Mau Pikirkan Piala Dunia

Penulis: Demos Why
Selasa 10 Apr 2018, 13:06 WIB
Fokus Bela Inter Milan, Joao Miranda Belum Mau Pikirkan Piala Dunia

Joao Cancelo / Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Bek Inter Milan, Joao Miranda, menegaskan bahwa dirinya saat ini masih belum memikirkan terkait peluang dirinya untuk tampil di Piala Dunia 2018 mendatang. Miranda ingin fokus untuk tampil sebaik mungkin bersama Inter dan mencapai target mereka musim ini yakni lolos ke Liga Champions.

Pemain bernama lengkap João Miranda de Souza Filho itu menegaskan komitmennya untuk tetap fokus membantu Inter Milan mencapai target mereka pada musim ini yakni finis di posisi empat besar demi tampil di Liga Champions musim depan. Posisi Nerazzurri sendiri hingga pekan ke-31 berada di urutan kelima dengan 59 poin setelah menelan kekalahan 1-0 dari Torino pada akhir pekan lalu.

Meski masih menempati posisi kelima, nyatanya peluang Inter finis di posisi empat besar nyatanya masih terbuka lebar. Pasalnya mereka hanya tertinggal satu poin dari Lazio dan AS Roma yang menempati posisi tiga dan empat.

Kondisi ini pula yang membuat Miranda sama sekali belum memikirkan terkait peluang dirinya untuk memperkuat Brasil di Piala Dunia 2018 mendatang.

“Saya pikir gelaran Piala Dunia kali ini datang di waktu yang tepat bagi saya," ujar Miranda melalui laman resmi FIFA.

"Saya merasa semakin matang baik secara pengalaman maupun taktik serta tim juga mengalami peningkatan."

"Ini juga mungkin akan menjadi Piala Dunia terakhir saya atau yang ketiga dalam karir saya. Itu kenapa saya merasa jauh lebih siap."

"Sebagai seorang bek yang mencintai taktik, saya tahu apa yang harus dilakukan."

"Namun saya belum mau terlalu jauh memikirkan Piala Dunia saat ini."

"Saya hanya mencoba untuk bisa semakin baik dan memberikan bantuan semaksimal mungkin untuk membantu Inter melewati musim ini."

"Target besar saya saat ini adalah membantu Inter meraih target ke Liga Champions," tutup Miranda.

Artikel Tag: joao cancelo, Inter Milan, Brasil, Serie A, Wold Cup 2018, Piala Dunia 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fokus-bela-inter-milan-joao-miranda-belum-mau-pikirkan-piala-dunia
1067  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini