Cedera Punggung, Emre Can Berpeluang Akhiri Musim Lebih Cepat
Berita Liga Inggris: Emre Can mungkin telah memainkan pertandingan terakhirnya untuk Liverpool saat melawan Watford, karena ia diprediksi akan absen selama sisa musim ini setelah mendapat cedera punggung di laga tersebut. Laga yang juga bisa menjadi pertandingan terakhir Can jika tidak memperpanjang kontrak.
Pemain tengah itu tidak akan terikat kontrak dengan Liverpool di musim panas ini dan sejumlah klub termasuk Juventus telah menunjukkan minat yang kuat untuk mengamankan jasa pemain berusia 24 tahun tersebut.
Daily Mail melaporkan keterlibatan Can di Piala Dunia untuk Jerman juga sekarang dipertanyakan karena ia menghadapi perlombaan untuk pulih tepat pada waktunya.
Jurgen Klopp awalnya berpikir Can akan fit untuk menghadapi Manchester City di leg kedua babak perempat final Liga Champions tetapi kondisinya semakin memburuk.
Piala Dunia sekarang tinggal dua bulan lagi dan cedera punggung sangat sulit untuk dapat sembuh dalam kurun waktu yang cepat.
Can tampil secara teratur untuk tim asuhan Joachim Low dan kemungkinan akan berhasil masuk ke skuat Jerman untuk pergi Rusia, namun cedera punggung bisa merubah segalanya.
Sementara itu, ketidakhadirannya membuat Liverpool kekurangan pilihan lini tengah, terutama untuk pertandingan derbi Merseyside akhir pekan ini.
Jordan Henderson tidak bisa bermain karena suspensi dan Adam Lallana mengalami cedera lagi, lalu dengan kabar bahwa Mohamed Salah sedang malakukan perawatan cedera pangkal paha, cedera yang didapatya dari kemenangan 3-0 atas City pada Rabu kemarin (04/04) skuat The Reds tentu semakin tipis.
Tidak diragukan lagi fans Liverpool akan senang jika dapat melihat Can menandatangani kontrak baru tetapi kemungkinannya semakin tipis dan pendukung The Reds mungkin telah melihatnya menggunakan seragam The Reds untuk terakhir kalinya saat melawan Watford.
Artikel Tag: premier league 2018, Liverpool, Emre Can
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cedera-punggung-emre-can-berpeluang-akhiri-musim-lebih-cepat
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini