Capai Kesepakatan Dengan Kamara, Milan Ultimatum Kessie

Penulis: Nur Afifah
Rabu 03 Nov 2021, 02:06 WIB
Franck Kessie

Franck Kessie (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan telah memberikan ultimatum kepada Franck Kessie dan bahkan berhasil mencapai kesepakatan dengan calon penggantinya, Boubacar Kamara dari Marseille.

Kessie telah menjadi perhatian baik dari fans maupun media belakangan ini lantaran hingga saat ini ia masih belum meneken perpanjangan kontraknya dengan Rossoneri, dan kini masa tinggalnya akan berakhir kurang dari sembilan bulan lagi. Pada kenyataannya, situasi tampaknya menjadi sangat rumit dan raksasa Serie A tersebut mungkin harus mulai mencari penggantinya mengingat ada sejumlah klub papan atas yang santer dikaitkan dengan mantan bintang Atalanta tersebut.

Milan pun kini mulai bertindak untuk mengambilalih kembali kendali mereka akan saga kontrak pemain internasional Pantai Gading tersebut dengan bergerak mencari penggantinya. Menurut kabar terkini Rudy Galetti dari SportItalia melalui akun Twitter miliknya, manajemen telah mencapai kesepakatan dengan Kamara terkait kepindahannya ke San Siro dengan status bebas transfer Juni mendatang mengingat kerjasamanya dengan Marseille juga akan berakhir.

Rossoneri ingin mendapatkan jawaban dari Kessie sebelum memasuki Januari dan pihak klub mempertimbangkan peluang melakukan strategi yang sama saat Gianluigi Donnarumma langsung digantikan oleh Mike Maignan musim panas kemarin bahkan sebelum kontrak penjaga gawang Italia tersebut resmi berakhir.

Milan pun siap memboyong Kamara ke klub segera setelah mereka mendapat kepastian gelandang 24 tahun tersebut memutuskan menolak tawaran perpanjangan kontrak yang sejatinya telah lama mereka ajukan.

Artikel Tag: Kessie, Kamara, Milan, marseille

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/capai-kesepakatan-dengan-kamara-milan-ultimatum-kessie
12322  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini