Berita Liga Jerman: Leizpig Sebut Polisi Remehkan Potensi Kekerasan di Kandang Dortmund

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 07 Feb 2017, 12:15 WIB
Berita Liga Jerman: Leizpig Sebut Polisi Remehkan Potensi Kekerasan di Kandang Dortmund

Polisi Berusaha Meredam Kerusuhan Suporter

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Jerman: Fans RB Leipzig menilai jika pihak polisi dan Borussia Dortmund telah meremehkan potensi terjadinya tindak kekerasan antar suporter, jelang laga Borussia Dortmund kontra RB Leipzig di Westfalen Stadium.

Borussia Dortmund berhasil mengalahkan tim penghuni runner-up klasemen sementara Bundesliga, RB Leipzig dengan skor 1-0 pada laga lanjutan Bundesliga di Westfalen Stadium, Minggu (05/02) dini hari WIB. Dalam laga itu Pierre-Emerick Aubameyang menjadi pahlawan setelah mencetak satu-satunya gol pada laga tersebut.

Hanya saja laga itu sempat ternodai oleh tindak kekerasan yang dilakukan oleh sekelompok pendukung Borussia Dortmund kepada suporter tim tamu.

Para pendukung RB Leipzig sendiri diserang oleh sekelompok pendukung Die Borussian di dekat pintu masuk suporter tim tamu. Kejadian bermula saat 1000 dari 8000 pendukung Leipzig menumpangi kereta untuk menuju ke Wetsfalen Stadium. Sesampai di Westfalen, mereka langsung berjalan beriringan menuju ke sisi utara Westfalen Stadium. Hanya saja sebelum sampai di pintu masuk stadion, mereka secara tiba-tiba diserang oleh sekelompok suporter Borussia Dortmund.

Atas penyerangan itu, para pendukung RB Leipzig menilai jika pihak kepolisian dan Borussia Dortmund menganggap remeh atas potensi kerusuhan yang terjadi.

“Itu adalah kerumunan pendukung Leipzig. Mereka terdiri dari orang tua, muda, perempuan, dan anak-anak,” kata salah satu pendukung RB Leipzig.

“Mereka (fans Dortmund) secara agresif tba-tiba menyerang semua orang yang mengenakan baju merah-putih (jersey Leipzig). Saya rasa Polisi dan pihak BVB telah meremehkan potensi kekerasan,” lanjutnya.

Akibat insiden tersebut, 10 suporter dan 4 anggota polisi dilaporkan terluka akibat serangan yang dilakukan oleh suporter Die Borussian. Mereka pun langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.

Artikel Tag: Berita Liga Jerman, rb leipzig, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-jerman-leizpig-sebut-polisi-remehkan-potensi-kekerasan-di-kandang-dortmund
629  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini