Berita Liga Inggris: Pilih Pasang Martial Dibanding Rashford, Ini Penjelasan Jose Mourinho
Liga Olahraga – Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengatakan dirinya lebih memilih Anthony Martial bermain dibanding Marcus Rashford karena dia sudah berlatih dengan sangat keras dalam dua pekan terakhir.
Penyerang Manchester United, Anthony Martial menjadi man of the match pada saat Setan Merah mengalahkan Watford dengan skor 2-0 di Old Tafford, Sabtu (11/2/2017) malam. Pemain asal Prancis itu pun mendapatkan pujian dari manajer Jose Mourinho.
Pada pertandingan itu, Martial memang berperan besar dalam dua gol Manchester United. Pada gol pertama yang dicetak Juan Mata, pemain berusia 21 tahun itu yang memberikan assist dan Martial baru mencetak gol pada menit ke-60.
Menurut Mourinho, dirinya sangat senang dengan hasil latihan yang sudah ditunjukkan Martial dalam dua minggu terakhir. Pada saat pertandingan, kata dia, Martial juga sudah bekerja keras untuk bisa membongkar pertahanan rapat Watford.
“Saya senang dengan dua minggu terakhir Anthony berlatih. Cara dia menghadapi pertandingan dengan kerja keras, konsentrasi dan lebih determinasi,” kata Mourinho.
Manajer asal Portugal ini mengatakan kerja keras yang ditunjukkan Martial selama latihan membuatnya pantas bermain di laga melawan Watford. Selain itu, kata dia, satu penyerang lain yang berposisi sama dengan Martial, Marcus Rashford memang harus mendapatkan waktu istirahat.
“Itu sebabnya saya memberinya hadiah ini, untuk memulai pertandingan ini. Biasanya usai menang dari Leicester, saya akan mulai dengan pemain yang sama dengan Marcus [Rashford] dalam tim. Saya hanya merasa Marcus tidak membutuhkan dorongan karena dia bermain sepanjang waktu. Anthony mungkin sedang merasa sedikit di bawah dan membutuhkan hadiah. Dia menjawab dengan cara yang terbaik,” ujarnya.
Kendati demikian, Mourinho mengatakan Martial masih sering kehilangan konsentrasinya pada laga tadi. Hal ini pun membuat mantan pelatih Inter Milan dan Real Madrid itu meneriakinya untuk bisa terus memberikan tekanan kepada bek lawan.
“Saya pikir dia masih sedikit kehilangan kepercayaan dirinya. Saya terus berteriak padanya untuk menyerang bek, karena ia membutuhkan kepercayaan tapi dia bekerja sangat baik. Anthony perlu merasa bahwa saya mencari dia dan aku tahu apa yang dia lakukan dalam latihan,” ungkapnya.
Artikel Tag: Manchester United, Watford, Liga Inggris, Jose Mourinho, Anthony Martial
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-pilih-pasang-martial-dibanding-rashford-ini-penjelasan-jose-mourinho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini