Berita Liga Inggris: Lampard Sarankan Chelsea Belenggu Dele Alli di Semifinal Piala FA

Penulis: A Mahfuda
Sabtu 22 Apr 2017, 08:20 WIB
Berita Liga Inggris: Lampard Sarankan Chelsea Belenggu Dele Alli di Semifinal Piala FA

Frank Lampard (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Legenda Chelsea, Frank Lampard, percaya bahwa mantan klubnya harus beri perhatian khusus untuk menghentikan pergerakan Dele Alli jika mereka ingin mengalahkan Tottenham di semifinal Piala FA, Sabtu (22/4) malam WIB.

Sama seperti Manchester United yang membelenggu Eden Hazard dengan menggunakan Ander Herrera akhir pekan lalu, Lampard yakin bahwa salah satu gelandang bertahan The Blues harus melakukan hal yang sama kepada penyerang muda Spurs tersebut.

“Ini adalah tugas yang berat bagi Chelsea untuk terus menahan Alli sepenuhnya pada laga Sabtu nanti, tapi itu akan sangat penting untuk hasil akhir pertandingan,” kata Lampard kepada BBC Sport.

“Untuk mewujudkan hal itu, siapa pun yang ada di lini tengah Chelsea – yang mungkin akan jadi potensi adalah N’Golo Kante atau Nemanja Matic – harus mengurangi peran mereka dan menghentikan Alli,” lanjutnya.

Lampard kemudian menyamakan pemain berusia 21 tahun tersebut dengan dirinya sendiri, dan mengatakan bahwa timing berlari ke dalam kontak penalti adalah keahliannya yang paling berharga untuk mencetak gol.

“Alasan mengapa dia sangat efektif adalah karena dia mengetahui apa yang dia lakukan. Tapi menghentikan dia melakukannya akan jadi hal yang sangat berbeda,” Lampard menambahkan.

“Anda tidak bisa memberinya ruang sama sekali dan saya yakin membatasi ruang geraknya akan menjadi prioritas mutlak bagi Chelsea pada laga Sabtu nanti,” terangnya.

“Memang, mereka juga harus berurusan dengan Harry Kane di bagian depan formasi Spurs, tapi di belakangnya, ada Alli yang akan memainkan peran menentukan jika The Blues mengizinkan dia melakukan tugasnya,” tandas Lampard.

Artikel Tag: Frank Lampard, Dele Alli, Mauricio Pochettino, Tottenham Hotspur, Antonio Conte, Chelsea, premier league 2017, Berita Liga Inggris, berita piala fa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-lampard-sarankan-chelsea-belenggu-dele-alli-di-semifinal-piala-fa
549  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini