Berita Liga Champions: Sarri Klaim Napoli akan Bermain Menyerang Kontra Madrid
Ligaolahraga - Berita Liga Champions: Pelatih Napoli, Maurizio Sarri, bersikeras menyatakan bahwa satu-satunya pertimbangannya adalah antara memainkan tiga atau empat striker sekaligus sebab ia ingin bermain dengan menyerang dalam laga kontra Real Madrid.
Il Partenopei akan melawat ke Estadio Santiago Bernabeu pada hari Rabu (15/2) malam ini waktu setempat dalam leg pertama di babak 16 besar Liga Champions.
Meski sadar akan menghadapi juara bertahan turnamen ini, Sarri mengakui bahwa dia ingin bermain dengan agresif dengan menempatkan tiga atau empat striker dalam formasinya.
"Satu-satunya keraguan saya adalah untuk memainkan tiga atau empat striker sejak awal," ungkap sang allenatore dalam konferensi pers ketika ditanyakan mengenai strateginya di Bernabeu. "Itu bukannya seperti mengubah dua atau tiga pemain akan membuat kami bermain dengan bertahan dan membiarkan Real Madrid menekan di area penalti kami sendiri."
"Saya harus mengubah 11 pemain dan bahkan itu tak akan bekerja dengan baik, sebab saya tak mampu bermain dengan cara itu. Jadi kami akan menurunkan line-up semenyerang mungkin sejak awal, selama kami bisa menjaga keseimbangan dan stamina untuk bertahan juga."
"Determinasi dan hasrat sangatlah penting di sini. Kami akan mengambil risiko bagaimanapun juga, jadi bermain dengan bertahan adalah hal yang kontra produktif. Kami harus bermain dengan gila-gilaan. Kami perlu menyadari bahwa kami bermain di level yang seperti apa."
Legenda klub, Diego Armando Maradona, akan menonton langsung di Madrid demi mendukung Partenopei, namun Sarri mengundangnya untuk juga datang ke ruang ganti.
"Saya harap dia memiliki waktu untuk berbicara dengan tim sebelum laga. Menemui seorang legenda yang memiliki kepercayaan kepada kami dan mengatakan bahwa kami bisa menampilkan performa bagus, tentunya dapat menjadi bahan bakar ekstra bagi kami."
Artikel Tag: Maurizio Sarri, Napoli, Real Madrid, liga champions, Diego Maradona
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-champions-sarri-klaim-napoli-akan-bermain-menyerang-kontra-madrid
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini