Antonio Conte Disarankan Perkuat Lini Pertahanan Tottenham Januari Nanti

Penulis: Vina Enza
Minggu 14 Nov 2021, 11:05 WIB
Conte

Antonio Conte (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Dimitar Berbatov menyarankan manajer baru Tottenham, Antonio Conte untuk memperkuat lini pertahanan di bursa Januari nanti. Eks striker Spurs tersebut juga membahas mengenai dampak kedatangan manajer asal Italia tersebut ke London utara.

Manajer asal Italia baru menangani Tottenham kurang dari dua pekan namun telah muncul beberapa spekulasi mengenai pemain yang diinginkan olehnya di bursa Januari mendatang. Dimitar Berbatov yang pernah bermain untuk Spurs selama dua musim menyebutkan bahwa sang manajer baru masih membutuhkan lebih banyak waktu untuk menganalisis skuatnya secara lebih dekat sebelu membuat keputusan di bursa transfer.

“Pertama marilah kita berikan waktu pada Antonio Conte untuk mengenal timnya di Spurs, melihat titik lemah mereka, bagaimana ia ingin mereka bermain dan posisi mana yang menurutnya butuh diperkuat dan mungkin di bursa Januari nanti jika ia membutuhkan seseorang, satu atau dua pemain, tidak banyak maka ia akan membelinya,”ujarnya seperti dikutip football.london.

“Untuk saat ini, ia tahu bahwa ia mempunyai sebuah tugas berat untuk membuat timnya bermain sesuai yang diinginkannya.”

Saat ditanya lebih lanjut, Berbatov menambahkan: “Di area mana yang harus mereka perkuat? Berdasarkan performa dan kebobolan gol dan hasilnya, lini pertahanan yang harus diperkuat.

“Mungkin satu pemain di sana dan satu di lini tengah, di lini serang kita tahu tipe pemain yang dimilikinya, Harry Kane, Son Heung-min, jadi ia seharusnya lebih memperhatikan lini pertahanan.”

Artikel Tag: Conte, Tottenham, Dimitar Berbatov

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/antonio-conte-disarankan-perkuat-lini-pertahanan-tottenham-januari-nanti
511  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini