Allegri Beberkan Tiga Hal yang Diperlukan Juventus untuk Laga Kontra Inter
Berita Liga Italia: Massimiliano Allegri menggarisbawahi bahwa Juventus memerlukan tiga hal ketika tampil menghadapi Inter Milan di lanjutan Serie A hari Sabtu (28/4) malam esok waktu setempat demi menghidupi peluang meraih Scudetto ketujuh secara beruntun.
Il Bianconeri dikalahkan oleh Napoli pada laga Serie A terakhir mereka yang membuat laga tandang ke Stadio San Siro kali ini wajib untuk dimenangkan jika mereka ingin merengkuh titel Scudetto ketujuh secara beruntun.
"Kami hanya perlu merelakannya. Kami mempunyai lima pertandingan lagi untuk dimainkan di musim ini sebelum berakhir," ucap Allegri dalam konferensi pers jelang laga. "Pertengkaran di ruang ganti? Saya menyesal karena mendengar hal seperti ini. Itu adalah kabar tak berdasar dan membuat profesionalisme semua orang dipertanyakan."
"Ada beragam masa sulit dalam semusim, ketika keadaan tidak berjalan dengan baik untuk Anda. Kami tidak akan berubah dari tidak terkalahkan menjadi seorang pecundang. Kini kami harus menghadapi Inter di stadion luar biasa, melawan sebuah tim yang hanya kebobolan 23 gol. Titel tidak akan ditentukan pada hari esok atau Minggu. Masih ada jalan panjang untuk dilalui."
Allegri kemudian menyebutkan tiga hal yang perlu dimiliki oleh Juventus ketika menghadapi Inter Milan dalam laga bertajuk Derby d'Italia nanti.
"Kami harus bermain dengan keteguhan hati, keberanian dan keriangan. Ini adalah momen-momen indah untuk kami lalui. Kami harus bersiap menghadapi setiap bola dalam segala situasi 50-50. Di hari Minggu kemarin, kami dilanggar 18 kali dan melanggar sembilan kali. Melawan Inter, sebuah performa yang luar biasa dibutuhkan."
"Apa yang terjadi kontra Napoli? Mari berpikir tentang Inter. Kami melalui sejumlah pertandingan dengan bagus belakangan ini, terkecuali kontra Crotone dan Napoli yang berjalan buruk. Kami kebobolan di menit ke-90, sama seperti Real. Kami perlu untuk lebih waspada. Berbicara tidak ada gunanya. Kini kami perlu menutup mulut dan bekerja."
"Masih ada banyak hal untuk menentukan titel juara. Saya dengar bahwa Napoli sekarang diunggulkan karena mereka akan memenangkan empat pertandingan berikutnya. Kami hanya perlu turun ke lapangan dan memainkan pertandingan dengan baik, memaksimalkan kesempatan yang ada."
Artikel Tag: Massimiliano Allegri, Juventus, Inter Milan, Derby d'Italia, Napoli, Scudetto
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/allegri-beberkan-tiga-hal-yang-diperlukan-juventus-untuk-laga-kontra-inter
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini