AC Milan Pertimbangkan Peluang Pinjamkan Rafael Leao
Berita Transfer: AC Milan dikabarkan tengah mempertimbangkan kemungkinan meminjamkan Rafael Leao ke klub lain pada jendela transfer musim panas mendatang.
Sebagaimana yang dikemukakan oleh Tuttosport, perjalanan Leao bersama Rossoneri terus mengalami periode pasang dan surut. Setelah gol melawan Parma yang menghasilkan kemenangan 3-1 timnya, ia juga mengikutinya dengan performa yang tak terlalu mentereng kontra Genoa akhir pekan lalu, meskipun raksasa Serie A akhirnya meraih kemenangan. Akan tetapi, ia lagi-lagi tampil buruk ketika ditugaskan menjadi pengganti Zlatan Ibrahimovic dalam kekalahan mengejutkan dari Sassuolo Rabu (21/4) malam kemarin.
Winger 21 tahun tersebut telah menunjukkan beberapa kualitas berharga dan banyak potensi sejak kedatangannya dari Lille pada musim panas 2019, namun belum pernah menunjukkan performa yang konsisten. Karena itulah, jika situasinya tidak berubah dalam waktu dekat ini, manajemen Milan mungkin akan mengambil tindakan.
Karena itulah, Paolo Maldini dan Ricky Massara akan mengamati penampilannya dengan perhatian berbeda hingga akhir musim anti dan meskipun saat ini hipotesisnya masih sangat jauh, Leao mungkin bakal dipinjamkan ke klub Serie A lain agar bisa mendapatkan jatah waktu bermain di posisi yang tepat lebih banyak demi membantunya menyadari potensi yang ia miliki. Setelahnya, Rossoneri tentu berharap ia bisa kembali ke San Siro sebagai pemain yang lebih matang dan layak menjadi salah satu pondasi di skuat masa depan mereka.
Artikel Tag: Leao, Milan, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ac-milan-pertimbangkan-peluang-pinjamkan-rafael-leao
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini