NBL 2014/2015 Dimulai
Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia musim 2014/2015 segera dimulai. Bertempat di Hall Basket Senayan, seri pertama akan digelar selama lima hari dengan menampilkan 12 tim.
NBL musim ini cukup berbeda dari musim sebelumnya. Ada 10 seri yang akan digelar. Setelah Jakarta, berturut-turut kompetisi dihelat di Bandung, Malang, Surabaya, Batam, Solo, Semarang, Yogyakarta, kembali ke Bandung, lalu penutup di Surabaya.
“Musim ini kami memang ekspansi. Jika sebelumnya hanya 5 sampai 6 seri, musim ini mencapai 10 seri. Artinya kami akan lebih banyak mengunjungi kota yang (mungkin) belum pernah dikunjungi sebelumnya,” kata Commissioner NBL dan WNBL Indonesia, sekaligus Direktur PT DBL Indonesia, Azrul Ananda.
Menurut Azrul, penambahan seri dan jumlah kota yang relatif variatif karena adanya lonjakan dari penonton yang luar biasa pada ajang NBL musim lalu.
“Peningkatan penonton beberapa tahun ini memang lumayan. Dari musim 2012-2013 ke musim 2013-2014 itu naik 30 persen. Dan, ini belum pernah terjadi dalam sejarah basket profesional Indonesia," paparnya.
“Saya pernah hitung waktu pertama kali, ketika mengambil alih liga ini tahun 2010 itu hanya ditonton 35 ribu orang. Sekarang penonton basket sudah hampir dua ratus ribu mungkin, bahkan lebih. Ini luar biasa."
Ia pun mengharapkan adanya ekspansi ke banyak kota otomatis mendekatkan liga basket Indonesia dengan para fans basket. Pihaknya ingin memberi kesempatan kepada kota-kota lain untuk juga menghadirkan NBL kepada warganya.
Jadwal NBL Indonesia 2014/2015
Seri I: Jakarta (3-7 Desember 2014)
Seri II: Bandung (10-14 Desember 2014)
Seri III: Malang (14-18 Januari 2015)
Seri IV: Surabaya (21-25 Januari 2015)
Seri V: Batam (4-8 Februari 2015)
Seri VI: Solo (25 Februari - 1 Maret 2015)
Seri VII: Semarang (4-8 Maret 2015)
Seri VIII: Yogyakarta (11-15 Maret 2015)
Seri IX: Bandung (25-29 Maret 2015
Seri X: Surabaya (8-12 April 2015)
Championship Series: Jakarta (2-10 Mei 2015)
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini