Usai Insiden dengan Santiago Gimenez, Luca Marianucci Diskors Dua Laga
Luca Marianucci via gettyimages
Berita Liga Italia: Lega Serie A mengumumkan daftar hukuman disiplin setelah berakhirnya seluruh pertandingan di pekan ke-24. Salah satu hukuman terberat diterima oleh bek andalan Empoli, Luca Marianucci, yang dilarang bermain dua pertandingan setelah terlibat insiden dengan striker AC Milan asal Meksiko, Santiago Gimenez.
Luca Marianucci mendapat kartu merah langsung dalam laga yang berakhir dengan kemenangan AC Milan atas Empoli.
VAR menunjukkan bahwa ia secara sengaja menendang selangkangan Gimenez menggunakan kaki belakangnya. Tindakannya ini berujung pada larangan bermain selama dua pertandingan Serie A.
Selain bek Empoli tersebut, bek AC Milan asal Inggris yakni Fikayo Tomori, juga harus absen dalam laga berikutnya. Ia mendapat kartu merah akibat dua pelanggaran yang berujung kartu kuning dalam laga melawan Empoli.
Moise Kean (Fiorentina), Bryan Cristante (AS Roma), Daniele Ghilardi (Verona), dan Samuele Ricci (Torino) juga akan absen satu pertandingan setelah mengoleksi cukup kartu kuning untuk mendapatkan skorsing otomatis.
Dari sisi kepelatihan, asisten manajer Torino yakni Lino Filipe Neves Godinho, juga dikenai larangan satu pertandingan setelah diusir keluar lapangan dalam hasil imbang 1-1 melawan Genoa.
Keputusan ini tentu menjadi masalah tersendiri bagi beberapa tim dalam laga mendatang karena beberapa dari mereka adalah pemain inti yang diandalkan oleh pelatih masing-masing, terutama bagi Empoli yang kini harus kehilangan Marianucci dan AC Milan yang tanpa Tomori di lini belakang dalam pertarungan mereka untuk meranjak naik ke papan atas klasemen Serie A.
Artikel Tag: AC Milan, Santiago Gimenez, Luca Marianucci