Thomas Meunier Angkat Bicara Terkait Masa Depannya di Borussia Dortmund
Thomas Meunier (Foto: Sky Sport)
Berita Liga Jerman: Thomas Meunier mengatakan bahwa dia tidak akan meninggalkan Borussia Dortmund musim panas ini jika dia tidak dapat menemukan opsi yang lebih baik.
Masa depan Thomas Meunier telah menjadi bahan spekulasi dalam beberapa bulan terakhir. Borussia Dortmund dilaporkan telah siap untuk menjual bek kanan Belgia itu, tapi sejauh ini belum ada realisasi konkret terkait transfernya.
Meunier kini angkat bicara terkait masa depannya di Dortmund. Pemain berusia 31 tahun itu telah menyatakan bahwa dia tidak akan meninggalkan Die Borussen musim panas ini kecuali dia dapat menemukan tantangan yang lebih baik.
“Borussia (Dortmund) akan dengan senang hati bekerja sama jika ada klub yang tertarik dengan transfer. Jika saya tidak dapat menemukan opsi yang lebih baik daripada Dortmund, saya tidak akan pergi begitu saja. Klub tahu itu dan tidak ada konflik,” jelas Meunier dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Belgia La Dernière Heure.
“Saya bahkan tidak yakin,” tambah Meunier ketika ditanya apakah dia akan pergi jika menemukan tantangan baru dengan kondisi keuangan yang sama. “Tidak ada yang merasa tidak nyaman berada di sini. Kita akan lihat bagaimana perkembangannya. Tim-tim di Inggris, misalnya, kerap melakukan aksi di akhir jendela transfer. Prancis, Belgia, dan Jerman, saya sudah pernah ke sana. Spanyol, Italia, atau Portugal bisa menggoda saya.”
Meunier juga membantah rumor bahwa ia akan kembali ke Club Brugge. Ia masih berkeinginan melanjutkan kariernya di luar negeri dan belum berpikir untuk kembali ke Belgia dalam waktu dekat.
“Itu adalah kebohongan besar dari pihak siapa pun yang membuatnya. Saya bertanya-tanya bagaimana seseorang bisa berbohong seperti itu. Saya bahkan tidak pernah mendapat satu pun panggilan telepon dari Bruges,” kata Meunier.
“Saya tidak pernah memikirkannya. Saya berusia 31 tahun, saya memiliki banyak hal untuk tinggal di luar negeri. Saya tidak berpikir untuk kembali ke Belgia dalam waktu dekat,” tambahnya.
Artikel Tag: Thomas Meunier, Borussia Dortmund