Kanal

Terperosok ke Zona Degradasi, Tamparan Keras Bagi Marc Klok

Penulis: M. Aldi
08 Agu 2022, 13:00 WIB

Marc Klok (foto: Persib Official)

Berita Liga 1 Indonesia : Hasil negatif kembali didapat Persib dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023. Marc Klok sebagai pilar di skuat Maung Bandung pun mengaku malu dengan pencapaian tim di awal musim ini.

Kali ini tim asuhan Robert Rene Alberts ini dihancurkan dengan skor 1-4 di Stadion Segiri. Hasil tersebut membuat Persib sementara berada di posisi 17 klasemen dan hanya mengoleksi satu poin saja dari tiga pertandingan.

Sebelumnya tim meraih satu hasil imbang dan satu kekalahan pada awal musim. Kondisi kian terpuruk setelah dihantam Borneo FC dan performa yang ditampilkan jauh dari ideal. Klok mengatakan apa yang didapat oleh timnya memang tidak seperti ekspektasi.

"Saya sedikit malu untuk bicara, kalau kalah 4-1 itu tidak bisa untuk kita dan untuk saya. Kita memulai liga di musim ini tidak sesuai ekspektasi, kita harus fokus untuk kita sendiri dari sebelas pemain," ujar vice captain tim ini dalam jumpa pers usai laga.

Dirinya tidak memungkiri banyak kesalahan yang dilakukan oleh pemain baik secara individual maupun sistem. Sehingga lawan bisa dengan mudah menggelontorkan gol. Dari tiga laga, sudah sembilan gol yang bersarang di dalam gawang.

Klok menegaskan bahwa semua pemain harus terpacu membawa tim bangkit. Mereka harus sadar bahwa tim kini berada di zona degradasi dan tentunya tidak boleh terus terperosok. Kemenangan perdana di musim ini harus segera didapatkan.

"Terlalu banyak kesalahan individu, terlalu banyak gol ke gawang kita. Semua, bukan satu atau dua, tapi semua harus bangkit, semua harus lihat diri mereka sendiri termasuk saya juga, semua harus paham ini bukan Persib Bandung dan bukan tim juara. Ini tim di zona degradasi dan kita harus bangkit," pungkasnya.

Artikel Tag: marc klok, Persib

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru