Kanal

Steve Mandanda Umumkan Pensiun Dari Timnas Prancis

Penulis: Ezi Yulia
15 Jan 2023, 22:45 WIB

Steve Mandanda (Foto: sportnewsafrica.com)

Berita Sepak Bola: Penjaga gawang Rennes Steve Mandanda telah mengumumkan untuk pensiun dari timnas Prancis pada usia 37 tahun.

Dalam sebuah konferensi pers pada Sabtu (14/1/2023), Steve Mandanda mengatakan bahwa ia telah memutuskan untuk mengakhiri karier internasionalnya bersama timnas Prancis. Mantan kiper Marseille ini telah mewakili Les Bleus sebanyak 35 kali, di mana ia terakhir kali tampil saat Prancis kalah 0-1 dari Tunisia di babak penyisihan grup selama Piala Dunia 2022 di Qatar.

“Saya telah bersenang-senang dengan tim nasional Prancis. Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan untuk mengalami momen-momen ini. Tetapi, pada usia 37 tahun, inilah saatnya,” kata Mandanda.

Keputusan Mandanda datang beberapa hari setelah Hugo Lloris mengumumkan pensiun dari Les Bleus. Keduanya masing-masing telah menjadi penjaga gawang nomor satu dan dua Les Bleus selama lebih dari satu dekade.

“Kami menutup loop dengan Hugo. Kami mulai bersama, kami selesai bersama,” kata Mandanda.

Ketika ditanya tentang kenangan favoritnya berseragam Les Bleus, penjang gawang Rennes itu dengan jelas menjawab saat mereka menjuarai Piala Dunia 2018 di Rusia.

“Kami mencapai sesuatu yang luar biasa dengan skuad yang luar biasa. Saya akan selalu bersyukur dan bangga telah menjadi bagian dari Prancis selama ini,” ujar Mandanda.

andanda bergabung dengan Rennes dari Marseille musim panas lalu dan telah menjadi penjaga gawang nomor satu tim asuhan Bruno Genesio itu di mana ia telah mencatatkan 22 penampilan di semua kompetisi.

Artikel Tag: Steve Mandanda, Timnas Prancis, Rennes

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru