Son Puji Sistem Permainan Postecoglou Usai Tumbangkan Man United
Son Heung-min (foto:twitter)
Berita Liga Inggris: Kapten Tottenham, Son Heung-min memuji manajer baru Ange Postecoglou setelah kemenangan 2-0 atas Manchester United di Premier League pada Sabtu (19/08) malam kemarin. Ini merupakan tiga poin pertama yang diraih klub London utara di pertandingan kandang perdana mereka.
Tottenham meneruskan rekor tidak terkalahkan mereka di era Ange Postecoglou dengan penampilan impresif melawan Manchester United. Dua gol di babak kedua disumbangkan oleh Pape Matar Sarr dan gol bunuh diri Lisandro Martinez yang membawa klub London utara naik ke peringkat keenam klasemen Premier League.
Meski kehilangan striker andalan Harry Kane yang dijual ke Bayern Munich, Spurs tidak menunjukkan tanda limbung tanpa pencetak gol produktif mereka. Setelah pertandingan, Son Heung-min mengungkapkan bagaimana skuat The Lilywhites merespon sistem baru yang diterapkan oleh Ange Postecoglou.
“Menurut saya anda bisa melihat dalam dua pertandingan terakhir, ini masih terlalu dini, namun kami ingin menguasai bola, menciptakan peluang, memainkan sepak bola menyerang, jika kami kehilangan bola kami akan menekan, ini sangat menyenangkan,”jelas Son via Sky Sports.
“100% ini bisa dinikmati oleh para pemain, untuk penyerang, saya tidak tahu dengan para defender namun bagi saya bermain di depan, menekan di lini depan merupakan pekerjaan yang lebih mudah dibandingkan berlari 70 meter ke belakang!”
Sonny melanjutkan: “Setiap manajer berbeda dan saya akan selalu menghormati mereka, jika mereka memberikan saya peran apapun saya akan mengerjakannya. Saya sangat senang, sebagai seorang penyerang, saat anda bermain ke depan dan menekan, jaraknya lebih dekat dengan gawang.”
Artikel Tag: Son, Tottenham, Ange Postecoglou