Kanal

Sevillla Terpuruk di Musim ini, Begini Reaksi Sergio Ramos

Penulis: Demos Why
29 Nov 2023, 06:36 WIB

Sergio Ramos. (Foto: Antonio Pozo/Pressinphoto/Icon Sport)

Berita Liga Champions: Sergio Ramos memompa semangat para pemain Sevilla yang saat ini tengah terpuruk di La Liga dan Liga Champions. Apa kata sang pemain bertahan?

Sevilla akan melakoni matchday 5 Liga Champions musim ini dengan menjamu PSV Eindhoven di Estadio Sanchez Pijuan, Kamis (30/11) dini ari WIB. Los Nervionenses sendiri saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup B dengan koleksi 2 poin. Mereka tertingga tiga angka dari PSV di peringkat kedua. Artinya, dalam dua laga tersisa, mereka harus bisa meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke fase gugur.

Namun sayangnya, Los Nervionenses di sepanjang babak penyisihan grup menunjukkan penampilan yang kurang mengesankan. Pasalnya dari empat laga sebelumnya, mereka hanya mampu meraih dua kali imbang dan sisanya kalah. Bahkan kondisi semakin diperparah di mana mereka belum meraih kemenangan pada lima penampilan terakhir di La Liga.

Meski demikian, Sergio Ramos meminta semua pihak termasuk pemain dan para penggemar untuk tetap bersatu dan berjuang bersama-sama untuk membawa klub keluar dari masa-masa sulit.

"Kami semua ingin mulai meraih kemenangan sesegera mungkin, termasuk keluarga dan teman-teman saya. Jadi tentu saja, saya memahami rasa frustrasi para pendukung. Semakin sulit situasinya, kami akan semakin bersatu, termasuk dengan para pendukung. Kami membutuhkan mereka. Kami lebih kuat ketika kami tetap bersatu, terutama di masa-masa sulit. Kami sangat ingin mulai memenangkan pertandingan untuk para pendukung dan memberikan apa yang layak mereka dapatkan," ujar Ramos dilansir dari laman resmi klub.

"Pelatih tahu bahwa tim akan berjuang untuknya, tidak ada keraguan sedikit pun. Kami akan berjuang sampai mati untuknya dan semoga dia berada di sini bersama kami untuk waktu yang lama. Kami mempercayainya, ia memancarkan aura positif dan memiliki rencana yang jelas untuk mendapatkan yang terbaik dari kami. Sepakbola adalah bisnis tentang hasil dan terkadang orang melupakan faktor lainnya, tetapi kami harus melihat dan memahami konteks dari situasi saat ini."

"Satu-satunya pilihan adalah melakukan apa yang kami lakukan di atas lapangan. Sekarang kami memiliki tantangan baru di Liga Champions. Kami harus mulai meraih kemenangan besok dan kemudian melangkah ke partai berikutnya. Kami, sebagai sebuah klub, memiliki begitu banyak pengalaman untuk melakukannya di laga-laga terbesar di Liga Eropa dan sekarang saatnya untuk melakukannya di Liga Champions," tutup Ramos.

Artikel Tag: Sergio Ramos, Sevilla, liga champions

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru