Kanal

Sempat Ingin Rekrut Adam Ounas, AC Milan Dihadang Banderol Tinggi Napoli

Penulis: Nur Afifah
31 Agu 2021, 22:39 WIB

Adam Ounas (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan sempat berupaya merekrut winger Adam Ounas dari Napoli, namun langkah mereka disambut oleh permintaan harga yang cukup tinggi.

Alfredo Pedulla memberikan konfirmasi soal pemberitaan dari Gianluca Di Marzio dan FootMercato yang mengklaim bahwa Rossoneri telah menghubungi Partenopei melalui telepon untuk mengetahui peluang transfer Ounas pada hari terakhir bursa transfer musim panas ini.

Jawaban Napoli cukup tegas mengingat mereka memasang banderol 18 juta euro atau Rp288 miliar plus bonus agar bersedia menjual winger 24 tahun tersebut yang total akan bernilai 20 juta euro atau Rp320 miliar. Hal tersebut menjadi kelanjutan konfirmasi dari Luciano Spalletti yang menganggapnya sebagai sosok yang sangat penting di timnya sebagaimana yang dideklarasikan oleh sang pelatih sendiri. Alhasil, hanya tawaran dalam jumlah besar yang bisa mengubah situasi.

Pemain internasional Aljazair tersebut telah menghabiskan musim lalu dengan menjalani masa pinjaman bersama Crotone dengan membukukan empat gol dan tiga umpan gol dalam 15 penampilan sebagai salah satu dari sedikit bintang mereka yang bersinar saat klub tak mampu menghindari degradasi ke Serie B.

Ounas sendiri bukan satu-satunya pemain yang diminati Milan mengingat raksasa Serie A tersebut juga memantau sejumlah target lain. Pada akhirnya, manajemen pun memilih mendatangkan Junior Messias dari Crotone yang telah merampungkan tes medisnya bersama klub Selasa (31/8) ini dan bersiap meneken kontraknya.

Artikel Tag: Ounas, Milan, Napoli

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru