Kanal

Pochettino: Jangan Bebankan Ekspektasi Tinggi Pada Ndombele!

Penulis: Rheza Hendrian
06 Agu 2019, 14:54 WIB

Tanguy Ndombele / via Getty Images

Berita Liga Inggris: Mauricio Pochettino meminta para suporter Tottenham Hotspur untuk tidak berekspektasi tinggi kepada rekrutan anyar asal Olympique Lyon, Tanguy Ndombele.

Ndombele menjadi rekrutan termahal sepanjang sejarah Spurs saat dirinya ditebus dengan banderol sebesar 65 juta Poundsterling pada bulan Juli lalu.

Di ajang pra-musim, pemain berkebangsaan Prancis ini tampil sebanyak tiga kali dan sukses menorehkan satu assist saat Spurs mengalahkan Juventus 3-2 di Singapura beberapa waktu lalu.

Kendati tampil cukup impresif di sesi pra-musim, Pochettino mewanti-wanti para fan The Lilywhites untuk tak berharap begitu banyak kepada Ndombele karena gelandang berusia 22 tahun tersebut perlu waktu untuk beradaptasi dengan kultur Premier League.

"Akan sulit bagi dia [untuk langsung nyetel dengan tim]. Kami tak boleh berkespektasi terlalu tinggi," ujar Pochettino seperti dikutip dari TEAM Talk.

"Kami harus menerima bahwa dia perlu waktu untuk beradaptasi dengan kultur yang baru, negara yang baru serta kebiasaan yang baru."

"Dia akan kesulitan karena dialah satu-satunya rekrutan terbaru klub saat ini. Jika ada pemain baru lagi yang datang, mungkin proses adaptasi akan berjalan lebih mudah karena mereka bisa saling membantu satu sama lain."

"Kami perlu memberi waktu bagi dia, tetapi saya cukup senang dengan cara dia beradaptasi. Dia terbuka untuk belajar tetapi kami perlu waktu untuk bisa melihat kemampuan terbaik yang dimilikinya," tutup manajer asal Argentina ini.

Artikel Tag: Tanguy Ndombele, Tottenham, Mauricio Pochettino, Premier League

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru