Kanal

Max Eberl Maklumi Keputusan Julian Nagelsmann Tolak Kembali ke Bayern

Penulis: Febrian Kusuma
22 Apr 2024, 09:00 WIB

Julian Nagelsmann (Sumber: Getty Images)

Berita Liga Jerman: Direktur Bayern Munich, Max Eberl, mengaku bahwa dirinya bisa memaklumi keputusan Julian Nagelsmann yang menolak kembali melatih Die Bavarian, dan lebih memilih untuk memperpanjang kontraknya bersama Timnas Jerman.

Julian Nagelsmann memang sempat menjadi salah satu target incaran Bayern Munich untuk menggantikan posisi Thomas Tuchel yang resmi dipecat ketika musim 2023/24 telah berakhir. Akan tetapi, keputusannya untuk memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan Der Panzer membuat harapan Bayern untuk kembali menggunakan jasanya dipastikan harus sirna.

Nagelsmann memang memiliki cerita panjang bersama Bayern, karena ia pernah melatih klub penghuni Allianz Arena itu mulai musim panas 2021, hingga akhirnya dipecat secara kontroversial pada Maret 2023 yang lalu. Thomas Tuchel kemudian ditunjuk untuk menggantikan posisinya di kursi pelatih.

“Saya tidak akan menyebutnya sebagai penolakan,” ucap Max Eberl, terkait keputusan Nagelsmann yang memperbarui kontraknya di timnas.

“Sama halnya dengan Julian. Pada titik tertentu Anda akan memperhatikan, kekecewaan dari masa lalu masih terasa, perpisahannya masih sangat segar di ingatan kita. Itu masih terlalu dini baginya (untuk kembali melatih Bayern) dan tidak masalah,” lanjutnya.

Max Eberl pun berharap Nagelsmann mampu membawa Timnas Jerman tampil lebih baik di masa depan.

“Saya sangat bahagia untuk sepakbola Jerman, karena kami ingin memainkan Piala Eropa yang sukses dan kami memiliki pelatih yang sangat bagus untuk itu,” lanjutnya.

Artikel Tag: julian nagelsmann, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru