Kanal

Marcus Gideon akan Dioperasi Dokter yang Tangani Cristiano Ronaldo

Penulis: Yusuf Efendi
31 Mar 2022, 11:30 WIB

Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Kabar mengejutkan datang dari pebulutangkis terbaik Indonesia spesialis ganda putra peringkat 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon yang memutuskan akan melakukan operasi pada bagian kakinya.

Istri Marcus Fernaldi Gideon, Agnes Amelinda Gideon yang merupakan seorang dokter, menjabarkan kronologi bagaimana suaminya bisa mengalami cedera parah yang membutuhkan operasi.

Lewat Instagram Story, Agnes menjelaskan bahwa masalah pada ankle Marcus Fernaldi Gideon sudah terjadi cukup lama. Namun, kondisi sebelumnya tidak parah dan masih bisa ditangani lewat metode fisioterapi.

Lalu, ketika menjalani tur Eropa tahun lalu, kondisi pergelangan kaki Marcus kian memburuk. Tak hanya itu, partner dari Kevin Sanjaya Sukamuljo ini juga mengalami sakit perut.

"Jujur krn kita ngeliat operasi Indonesia untuk atlit belum terlalu banyak. Klo untuk mengembalikan QOL (Quality of Life) spt jalan normal mnrt sy pribadi di Indonesia sdh mencukupi tp permasalahannya adl pasien kali adl atlit yg msh aktif bermain & msh ingin berkarier di masa depan. Jd pst kita mematok target up to 95% recovery bukan cuma yg sekadar "bisa jalan"."

"Dlm konteks ini sy tdk merendahkan para spesialis di Indonesia.. tp kita jg hrs melihat track record untuk penatalaksanaan buat para atlet dan Prof. Niek van Dijk ini sdh byk menangani para atlet (contoh: Ronaldo)."

"Ini bukan waktunya sy & @marcusfernaldig untuk gambling, we have to choose the best possible option event it will cost us much more. We pray & hope that the result is great."

Rencananya, juara Indonesia Open 2021 itu akan menjalani operasi pada 6 April mendatang di Portugal.

Dalam kesempatan lainnya, Gideon juga memohon doa dari Masyarakat Indonesia agar operasinya berjalan lancer dan kembali ke Indonesia dengan selamat.

"Mohon doanya agar operasi saya berjalan lancar dan bisa kembali bertanding dalam waktu dekat," ucap Marcus seperti dilansir situs resmi PBSI (30/3).

Artikel Tag: Marcus Fernaldi Gideon, Operasi, Portugal, Cristiano Ronaldo

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru