Kanal

Maddison Bocorkan Pembicaraannya Dengan Tiga Bintang Arsenal Jelang NLD

Penulis: Vina Enza
24 Sep 2023, 11:10 WIB

Ange Postecoglpu dan James Maddison

Berita Liga Inggris: Gelandang Tottenham, James Maddison membocorkan isi pembicaraan yang telah dilakukan dengan beberapa bintang Arsenal menjelang derby London utara pada Minggu (24/09) malam WIB. Kedua tim akan saling berhadapan di Emirates Stadium akhir pekan ini dengan harapan untuk mengakhiri rekor tidak terkalahkan masing-masin tim di Premier League musim 2023/24.

Dalam beberapa tahun terakhir Tottenham meraih hasil positif saat melawan Arsenal, namun demikian hal itu berubah musim lalu setelah Mikel Arteta memimpin mereka mengalahkan rival sekota mereka. The Lilywhites kali terakhir menang di Emirates pada 2018 di ajang Carabao Cup akan tetapi kali terakhir mereka menang di pertandingan liga di sana adalah 13 tahun lalu.

Meski demikian di era Ange Postecoglou, Spurs merupakan tim yang sanga berbeda dibandingkan beberapa tahun terakhir. Sepak bola menyerang kini sepenuhnya dioperasikan di sana dan musim ini mereka telah mengumpulkan 13 poin dari maksimal 15 dan mencetak 11 gol dalam prosesnya.

Salah satu yang menjadi bagian penting di sana adalah Maddison, pemain rekrutan musim panas lalu tersebut menjadi penghubung kreatif timnya dan pusat dari segelanya yang dilakukan dengan baik oleh tim besutan Postecoglou, ia telah mencetak dua gol serta menyumbangkan dua assist.

Menjelang pertandingan terbesar yang akan dimainkannya dengan seragam Spurs, sang gelandang menjelaskan bahwa ia telah berbicara dengan tiga bintan The Gunners, Bukayo Saka, Aaron Ramsdale dan Declan Rice seraya memperingatkan pada rekan satu timnya di The Three Lions.

“Jika anda menanyakan kepada markas Arsenal, menurut saya ini bukan waktu yang baik bagi mereka untuk melawan kami karena kami telah memulai musim dengan baik,”ujarnya via Sky Sports.

“Saya melakukan sedikit pembicaraan dengan Bukayo, Rammers dan Declan saat bertugas bersama Inggris, semuanya dalam semangat yang bagus dan saya sangat menantikan pertandingan tersebut.”

The Gunners juga sedang dalam performa baik dan datang ke laga tersebut dengan menorehkan dua clean sheet dalam dua pertandingan beruntun saat melawan Everton dan PSV. Akan tetapi mereka memiliki waktu yang lebih sedikit untuk mempersiapkan laga tersebut karena harus bermain di Liga Champions, namun kemenangan dominan mereka akan membuat momen antisipasi terhadap laga tersebut meningkat.

Artikel Tag: Maddison, Tottenham, Arsenal

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru