Kanal

Kyle Walker Akhirnya Ungkap Alasannya Tolak Bergabung ke Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
27 Mei 2024, 08:30 WIB

Aksi Kyle Walker Saat Melawan Bayern Munich (Sumber: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images)

Berita Liga Inggris: Pemain andalan Timnas Inggris dan Manchester City, Kyle Walker, sempat dirumorkan bakal bergabung bersama Bayern Munich pada bursa transfer musim panas 2023 yang lalu. Akan tetapi, ia kemudian menolak transfer tersebut dan memilih bertahan bersama The Citizens.

Padahal kala itu Bayern Munich sangat membutuhkan tambahan pemain di lini belakang, setelah mereka kehilangan Lucas Hernandez yang hengkang ke PSG dan Benjamin Pavard yang memilih ke Inter Milan. Pelatih Thomas Tuchel pun harus memutar otak, dan pada akhirnya ia memutuskan untuk memboyong Kim Min-jae dari Napoli pada musim panas 2023, dan kemudian Eric Dier serta Sacha Boey pada Januari 2024.

Dalam sebuah wawancara, Walker mengungkapkan bahwa ia tidak pernah benar-benar ingin bergabung ke Bayern, kala itu ia hanya sekedar merasa penasaran dan membayangkan kelangsungan kariernya di luar negeri.

“Saat itu adalah momen dalam kehidupan pribadi saya, ketika saya merasa ingin pindah dari Inggris, dan itu tidak ada hubungannya dengan alasan sepakbola. Itu adalah sesuatu yang bersifat pribadi bagi saya, di mana saya berpikir bahwa istirahat dari sepakbola Inggris mungkin merupakan hal yang tepat bagi saya,” ucap Kyle Walker, disadur dari laman Bavarian Football Works.

“Tapi yang pertama dan terpenting, saya harus tetap memikirkan sepak bola. Itu adalah hal yang saya suka lakukan dan saya merasa pada akhirnya saya akan jauh lebih bahagia di Manchester City dibandingkan di Bayern Munich,” pungkasnya.

Keputusannya untuk bertahan bersama Manchester City terbukti tepat, karena pada musim 2023/24 ia berhasil memenangkan trofi Liga Premier Inggris, dan Bayern harus puas gelar pada musim tersebut.

Artikel Tag: Kyle Walker, Manchester City, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru